KORANRB.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, S.Sos., M.Kes., memberikan imbauan waspada
kepada masyarakat Provinsi Bengkulu yang akan melakukan mudik atau pulang ke kampung halaman.
Terutama bagi yang melewati jalan di 2 jalan lintas nasional, jalan lintas Bengkulu - Kapahiang
tepatnya di daerah pegunungan Taba Penanjung. Jalan lintas Bengkulu Selatan - Pagar Alam.
Hal tersebut dikarenakan lantaran kerap terjadi bencana longsor dan kecelakaan truk besar.
BACA JUGA: Pemkot Bengkulu Terima 113 Kuota CPNS 2024, Mengenai Formasi Ini Penjelasannya
BACA JUGA:Hari Air Dunia Ke-32 2024, Irigasi Tua dan Alih Fungsi Lahan di Bengkulu jadi Sorotan
Dikatakan Isnan, pihaknya akan berkoordinasi beberapa stakeholder seperti Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN), Perhubungan, termasuk dengan provinsi tetangga untuk siaga di titik jalan yang rawat longsor tersebut.
"Koordinasi dengan beberapa pihak seperti Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, BPJN dan pihak lainnya untuk siaga di beberapa titik rawan bencana saat musim mudik dan arus balik," terang Isnan, Jumat 22 Maret 2024.
Dua Jalan lintas Nasional yakni Bengkulu Selatan - Pagar Alam di daerah pegunungan perbatasan Provinsi Bengkulu dengan Provinsi Sumatera Selatan.
Serta jalan lintas Bengkulu - Kapahiang tepatnya di daerah pegunungan Taba Penanjung ini, diwaspadai saat arus padat mudik dan arus balik.
BACA JUGA:Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies Meningkat di Bengkulu, Baru 3 Bulan Tembus 294
BACA JUGA:DTPHP Provinsi Bengkulu Tanda Tanganan Kontrak, 100 THL-TBPP Siap Dampingi Petani
Di dua titik tersebut rawan terjadi longsor dan mobil kecelakaan yang membuat kemacetan panjang.
"Kalau musim mudik dan arus balik jalan yang perlu yang menjadi perhatian kita 2 jalan lintas tersebut di Tanjung Sakti dan Taba Penanjung," ucap Isnan.