Seluruh Visa Jemaah Haji Sudah Terbit, Tapi Masih Ada Batal Berangkat

Seluruh visa jemaah haji sudah terbit, tapi masih ada batal berangkat --Abdi/rb

KORANRB.ID - Kementerian Agama (Kemenag) menyampaikan proses penerbitan visa untuk seluruh jemaah haji reguler sudah selesai.

Hanya saja, ada beberapa kasus jemaah membatalkan pemberangkatan.

Kondisi ini mendapat respon dari Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu, Dempo Xler, S.IP, M.AP. 

“Sehingga perlu dilakukan proses penerbitan visa ulang untuk jemaah pengganti,” kata Dempo Xler. 

BACA JUGA:Calon Jemaah Haji Mukomuko Masuk Kloter 6, Embarkasi Sumbar, Berangkat 17 Mei

BACA JUGA:Wajib Tahu, Arab Saudi Terapkan Syarat Baru Jemaah Haji 2024

Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kemenag Saiful Mujab juga menyampaikan perkembangan proses penerbitan visa haji. 

"Sebanyak 554 kloter jemaah haji reguler sudah tervisa," katanya di Jakarta. 

Dengan demikian, Saiful mengatakan proses pemberangkatan jemaah haji yang dimulai pada Minggu 12 Mei 2024 dini hari sudah siap dikerjakan. 

Dia menjelaskan total kuota haji tahun ini sebanyak 241 ribu jemaah.

BACA JUGA:Arab Saudi Keluarkan Syarat Haji 2024, Wajib Tahu 3 Syarat Utama dan 4 Syarat Umum

BACA JUGA:Ini Pesan Gubernur Bengkulu Pada TPHD Musim Haji 2024

Perinciannya kuota haji reguler sebanyak 213.320 orang.

Kemudian kuota haji khusus berjumlah 27.680 orang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan