1.243 Pendaftar Anggota PPS di Seluma, Ini Tahapan Selanjutnya
LAYANI: Petugas KPU Seluma saat melayani para pendaftar calon adhoc Pilkada Seluma. ZULKARNAIN WIJAYA/RB--
Sesuai jadwal tahapan, nantinya seleksi tertulis berbasis CAT akan diselenggarakan mulai tanggal 15 Mei hingga 17 Mei 2024 mendatang.
“Untuk tes kita laksanakan mulai tanggal 15 sampai 17 Mei 2024, untuk lokasinya masih akan kita jajaki karena kita ingin memastikan fasilitas ruangan dan jaringan internetnya,” paparnya.
BACA JUGA:Keluarga Pekebun Kelapa Sawit Seluma Bisa Dapat Kuliah Gratis ! Simak Informasinya
BACA JUGA:ini Daftar 5 Polsek yang Ada di Kabupaten Seluma
Untuk diketahui, adapun gaji dari anggota PPS untuk Pilkada Seluma tidak berbeda dengan gaji anggota PPS saat Pemilihan Umum 2024 lalu.
Yakni dikisaran Rp ,3 juta untuk anggota PPS dan dikisaran Rp 1,5 juta untuk Ketua PPS.
Sedangkan untuk Sekretaris ada dikisaran Rp1,15 juta dan staff ada dikisaran Rp1,05 juta per bulannya.
“Yang pastinya anggota PPS ada diangka Rp1,3 juta, angka ini sama saja dengan jumlah pada PPS Pemilu lalu,” terang Henri.
Pada Pilkada kali ini, anggota PPS yang dibutuhkan sebanyak 606 orang, karena ada 202 desa/kelurahan di Seluma, masing-masing desa/kelurahan akan diisi 3 anggota PPS.
Henri mengatakan bahwa bagi para mantan anggota PPK dan PPS pada Pemilu lalu bisa mendaftar.
Namun tidak akan ada perlakukan khusus dalam proses seleksinya.
"Ini terbuka untuk umum, tidak ada yang istimewa. Karena kita akan transparan dan profesional dalam prosesnya,” tegas Henri.