Pansus DPRD Bengkulu Utara Berikan Target IPM 2024 dalam Raperda LKPj
Pansus DPRD Bengkulu Utara berikan target IPM 2024 dalam raperda LKPj --shandy/rb
Saat ini ia mengakui jika pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemerintah memang terkesan sangat masif.
Namun hal tersebut tidak boleh meninggalkan pembangun sumber daya manusia yang juga harus menjadi perhatian.
BACA JUGA:KPU Tetapkan PDI-P Raih Kursi Ketua, Ini 30 Calon Terpilih DPRD Bengkulu Utara
BACA JUGA:Ini Prediksi Formasi Pimpinan DPRD Bengkulu Utara
"Peningkatan sumber daya manusia ini sangat penting karena soal aset berupa SDM yang juga erat kaitannya dengan pembangunan jangka panjang Bengkulu Utara,” terangnya.
Salah satu upaya yang harus dilakukan adalah dengan peningkatan kualitas pendidikan serta kesehatan.
Hal ini berpengaruh langsung dengan kondisi sumber daya manusia di Bengkulu Utara.
Selain itu, pelaksanaan pembangunan bidang pendidikan dan kesehatan harus memiliki target yang terukur sehingga capaian keberhasilan benar-benar bisa berpengaruh pada IPM.
BACA JUGA:Ini Daftar Lengkap 30 Caleg Terpilih DPRD Bengkulu Utara Hasil Pleno KPU Bengkulu Utara
BACA JUGA:Ketua DPRD Bengkulu Utara : Percepatan Pendidikan jadi Tanggung Jawab Bersama
“Kita akan terus melihat capaian IPM untuk tahun ini, kita ingin ada peningkatan dalam pelaksanaan pembangunan SDM,” ujarnya.
Selain itu pemerintah juga harus aktif menggelar kegiatan dengan tujuan peningkatan kualitas SDM melalui program-program pelatihan.
Sehingga peningkatan kualitas SDM dilakukan secara berjenjang mulai dari usia anak dalam pendidikan, kesehatan hingga saat mempersiapkan diri untuk masuk dalam dunia kerja.
Hal tersebut dinilainya sangat penting, Bengkulu Utara masih menjadi kabupaten dengan angka investasi yang tertinggi di Provinsi Bengkulu. Sehingga Pemda Bengkulu Utara juga harus fokus dalam peningkatan sumber daya manusia.
BACA JUGA: DPRD Bengkulu Utara Kedepankan Kekompakan