Pemkab Bengkulu Utara Gelar Salat Idul Adha di Putri Hijau, Dihadiri Bupati dan Wabup

Kabag Kesra Setdakab Bengkulu Utara, Ahmad Nuryukha Fitri, S.Pd.-foto: shandy/koranrb.id-

KORANRB.ID – Pemkab Bengkulu Utara akan memusatkan pelaksanaan salat Idul Adha di Desa Karang Pulau, Kecamatan Putri Hijau.

Pelaksanaan salat Idul Adha akan dihadiri Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian dan Wabup Arie Septia Adinata, SE, M.AP.

Kabag Kesra Setdakab Bengkulu Utara, Ahmad Nuryukha Fitri, S.Pd menerangkan setiap tahun pelaksanaan Idul Adha dilakukan di kecamatan.

BACA JUGA:Seleksi CASN Pemrov Bengkulu Tinggal Tunggu Juklak dan Juknis, Penjelasan BKD Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:Wah, Belanja Pegawai Pemkot Bengkulu Sudah Capai Rp689,6 Miliar, Sedot 53 Persen dari Total APBD 2024

Sedangkan untuk salat Idul Fitri dilaksanakan di Balai Daerah Bengkulu Utara.

“Maka tahun ini pelaksanaan salat Idul Adha yang dilakukan Pemkab Bengkulu Utara dan dihadiri Bupati akan dilaksanakan di Desa Karang Pulau,” terangnya. 

Pemkab Bengkulu Utara sudah menyiapkan pelaksanaan salat Id di Lapangan Desa Karang Pulau.

BACA JUGA:Cagub Bengkulu Masih Tunggu Keputusan DPP Parpol, Ini Perkembangannya

BACA JUGA:Kisah Sedih Efendi, Pedagang Ikan yang Rugi Rp10 Juta Akibat Listik PLN Padam

Namun jika cuaca tidak mendukung maka pelaksanaan salat Id akan dialihkan di masjid desa yang tak jauh dari lapangan tersebut.

“Kita sudah menyiapkan segala sesuatu terkait pelaksanaan salat Idul Adha. Termasuk sarapan usai salat Idul Adha,” jelasnya.

Usai pelaksanaan salat Idul Adha, Bupati dan Wakil Bupati akan menyerahkan dua ekor sapi kurban pada panitia kurban.

BACA JUGA:Harus Berani Sita Aset Tersangka Dugaan Korupsi Dana BOS MAN 2 Kepahiang, Baru 2 Tersangka Kembalikan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan