Kota Bengkulu Rawan Bencana, BPBD Identifikasi Kebutuhan Mendesak
PERHATIKAN: Peserta penyusunan tanggap bencana Kota Bengkulu sedang memperhatikan dan berdiskusi.--WEST JER TOURINDO/RB
BACA JUGA: Tunjangan Sertifikasi Rp11 Miliar Lebih Diterima 928 Guru di Mukomuko
“Pentingnya respons yang cepat dan terkoordinasi dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang terlibat langsung dalam penanggulangan bencana,” terang Arif.
Ia berharap agar tindakan yang diambil dapat memberikan dampak positif yang langsung dirasakan oleh masyarakat yang terdampak bencana.
“Hal ini diharapkan dapat mempersiapkan Kota Bengkulu dengan lebih baik dalam menghadapi dan mengurangi dampak bencana di masa yang akan datang,” jelas Arif.
Sementara itu Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bengkulu Will Hopi, SH, MM mengungkapakan bahwa beberapa waktu yang lalu mereka mengajukan bantuan alat-alat penanggulangan bencana ke BNPB.
“Alat-alat itu sangat dibutuhkan. Apalagi di beberapa titik Kota Bengkulu sering terjadi banjir,” tutup Will.