Potensi Sektor Perikanan Kaur Dilirik Investor Asing
BERSAMA: Pemkab Kaur saat menerima kunjungan investor asing yang melirik sektor perikanan di Kabupaten Kaur. --KOMINFO KAUR/RB
BINTUHAN, KORANRB.ID - Memiliki luas pantai sekitar 180 kilometer yang terbentang mulai dari Kecamatan Tanjung Kemuning hingga Kecamatan Nasal, kekayaan sektor perikanan di Kabupaten Kaur dilirik investor dari luar negeri.
Hal ini ditandai dengan bertamunya dua orang investor dari Malaysia dan juga Vietnam ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur pada hari Jumat, 9 Agustus yang lalu.
Kedatangan keduanya, bukan hanya untuk bersilaturahmi melainkan juga melakukan pembahasan bersama pejabat Pemkab Kaur.
Terkait dengan Sumberdaya Alam sektor perikanan di Kabupaten Kaur yang masih sangat melimpah namun tidak bisa dimanfaatkan maksimal oleh Pemakab Kaur.
BACA JUGA:Hari Ini, Rekapitulasi Verfak Kedua Calon Independen Dimulai
Sekretaris Daerah (Sekda) Kaur Dr. Drs. Ersan Syahfiri, MM membenarkan bahwasanya beberapa waktu yang lalu ada dua orang investor yang melakukan kunjungan.
Dirinya bersama OPD terkait melakukan pemaparan kepada investor.
Mulai dari luas pantai hingga kekayaan sektor perikanan di Kaur yang masih sangat melimpah.
Seperti ikan-ikan mahal Ikan Tongkol, Gurita, Ikan Tuna berbagai jenis diantaranya tuna sirip kuning, tuna mata besar, dan tuna albacore.
BACA JUGA:Alhamdulillah, Kepahiang Dapat Tambahan Dana Desa
"Beberapa waktu yang lalu ada investor yang datang melirik potensi perikanan kita.
Setelah dilakukan pemaparan, respon keduanya sangat baik mereka tertarik untuk investasi," ungkap Kata Sekda Minggu, 11 Agustus 2024.
Sekda mengungkapkan, sejak pertama mekar sampai dengan saat ini memang tidak bisa di pungkiri bahwa Pemkab Kaur tidak mampu memanfaatkan kekayaan dari sektor perikanan yang masih sangat begitu potensial.
Hal ini dikarenakan, kurangnya sarana serta Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu melakukan pengolahan.