Seri Tulisan Hari Pahlawan 2024, PANGERAN ALI, DARI CAMAT PERANG SAMPAI BON PERANG
foto Pangeran Ali bersama cucunya: Drs. Damrah dan Sumiati.--istimewa
"Mak, ambo mintak izin karno ambo ndak marantau ke Marga Ketaun"
"Iyo nak barakeklah jago dighing dan jangan lupo agih kba dkek kaming"
(bu, aku mohon restu sebab aku ingin merantau ke Marga Ketahun".
"Ya nak berangkatlah jaga diri dan jangan lupa berkabar pada kami").
Semasa kerajaan Inderapura masih berdiri, wilayah kekuasaannya membentang ke selatan sampai Urai ( Urai saat ini masuk wilayah Kecamatan Ketahun). Wajar jika ibunya tak begitu khawatir melepas Ali sebab waktu itu banyak juga warga Inderapura yang menetap di wilayah Marga Ketahun.
BACA JUGA:Di Akhir Jabatan, Bupati Kaur Rampungkan Pembangunan Alun-alun Kota Bintuhan
MENJADI GURU
Dengan berjalan kaki menempuh 272 Km tibalah Ali di Marga Ketahun tepatnya di Napal Putih tak butuh waktu lama, Ali langsung diterima mengajar di Sekolah Rakyat Napal Putih, bahkan tak lama kemudian ia menjadi guru kepala di sekolah itu.
Di sekolah yang hanya sampai kelas 3 tersebut Ali mengajar baca tulis hurup latin, berhitung dan arab melayu. Tidak hanya mengajar di Marga Ketahun, Ali juga mengajar di Sekolah Rakyat di Marga Lais.
BERTEMU PUJAAN HATI
Di Napal Putih, Ali kenal akrab dengan Deram yang baru saja naik jabatan dari Depati kemudian terpilih jadi Pesirah Marga Ketahun melalui pemilihan langsung oleh rakyat selanjutnya ditetapkan sebagai Pesirah Marga Ketahun melalui besluit nomor 52 tanggal 21 Februari 1920.
BACA JUGA:Pelamar PPPK Tahap I Diminta Persiapkan Diri Hadapi SKD
Ada yang unik, sebenarnya Pesirah Deram memiliki kelemahan, yaitu buta huruf baca tulis huruf latin tapi wibawa dan kecintaan rakyat pada sosok Deram menutup kelemahannya itu.
Sering kali Ali diminta oleh Pesirah Deram untuk menyusun surat huruf latin hal itu tentu dilakukan dengan riang oleh Ali sebab ia berkesempatan untuk bertemu Siti Walimah anak perawan semata wayang Pesirah Deram.
Perasaan Ali pada Siti Walimah tak bertepuk sebelah tangan, gadis itu ternyata menyimpan perasaan yang sama. Singkat cerita mereka berdua menikah dengan pesta yang meriah.