34 Paket Pekerjaan Fisik Selesai 100 Persen, Pengerjaan Jalan dan Jembatan Rp 44,6 Miliar
TUNTAS: 34 pekerjaan fisik Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Bengkulu Tengah tuntas 100 persen.-foto: jeri/koranrb.id-
KORANRB.ID - Pada APBD tahun 2024, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bengkulu Tengah mengerjakan 34 paket fisik pembangunan infrastruktur berupa jalan dan jembatan. Berdasarkan data dari Dinas PUPR, 34 paket tersebut sudah selesai 100 persen dan serah terima.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Bengkulu Tengah, Febrian Fathillah, ST, MT mengungkapkan untuk pekerjaan fisik di Bidang Bina Marga yakni pekerjaan jalan dan jembatan, total ada 34 pekerjaan dan semuanya sudah selesai 100 persen. Untuk melaksanakan pekerjaan 34 paket fisik tersebut, anggaran yang disiapkan mencapai Rp 44,6 miliar.
34 paket tersebut terdiri dari peningkatan jalan Taba Durian Sebakul-Talang Ambung, peningkatan jalan Desa Talang Tengah I. Peningkatan jalan Desa Batu Raja Kecamatan Pondok Kubang, rehabilitasi jalan Kabupaten Ruas Karang Tinggi - Plajau, pemelihraan rutin jalan Kabupaten Ruas jalan Taba Teret - Rindu Hati.
BACA JUGA:Karyawan RSUD M. Yunus Banyak Pindah, Alasannya Kurang Sejahtera
BACA JUGA:Pegumuman Hasil Selkom PPPK Paling Lambat Minggu Depan
Peningkatan jalan Air Putih - Air Sebakul. Peningkatan jalan Bukit - Padang Ulak Tanjung, peningkatan jalan Pondok Kubang - Dusun Anyar. Peningkatan jalan Sidodadi - Bintang Selatan, peningkatan jalan Sidorejo - Talang Selatan.
Selanjutnya, peningkatan Jalan Talang Boseng-Bintang Selatan, Long Segment Jalan Renah Semanek-Desa Kelindang. Peningkatan jalan Desa Tanjung Raman, peningkatan jalan Taba Lagan-Pagar Gunung. Peningkatan jalan Desa Srikaton, peningkatan jalan Desa Taba Baru, peningkatan jalan Lingkungan SMK Taruna.
Selain itu, Peningkatan jalan Sidodadi-Simpang Puskesmas, peningkatan jalan Batu Beriang-Air Kotok, peningkatan jalan Lingkungan Kembang Seri, peningkatan jalan DMS Kadun I Pasar Pedati. Rehabilitas Jembatan Gantung Desa Bajak.
Peningkatan jalan Sunda Kelapa-Simpang Sidorejo, peningkatan jalan Kantor Pos-Pekik Nyaring Dusun I,III. Peningkatan jalan Tanjung Terdana-Harapan Makmur, peningkatan jalan Taba Jambu-Margo Mulyo.
BACA JUGA:Konflik PT ABS Tak Kunjung Usai, Warga Bengkulu Selatan Lapor APH
BACA JUGA:Belum Kunjung Diregister Kemendagri, APBD 2025 Diprediksi Molor
Peningkatan alan Pekik Nyaring-Srikaton Dusun III, peningkatan jalan Simpang Lapangan Pekik Nyaring-Pekik Nyaring. Peningkatan jalan Srikaton-Talang Pauh, peningkatan jalan Srikuncoro-Talang Pauh Dusun III.
Rehabilitasi Jembatan Gantung Taba Penanjung, Rehabilitasi Jembatan Desa Paku Haji, Box Culvert Desa Bajak I-Lubuk Unen, Box Culvert Desa Air Napal.
Febrian berharap masyarakat bersabar terkait usulan perbaikan jalan dan jembatan yang sudah disampaikan. Dinas PUPR akan memperbaiki semua infrastruktur yang rusak, namun karena keterbatasan anggaran, perbaikan dilaksanakan secara bertahap.