5 Laut Terdalam di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia
Samudera Hindia--
3. Samudera Hindia
Samudera Hindia memiliki kedalaman rata-rata mencapai 3.741 meter. Adapun titik terdalamnya berada di Palung Sunda tepatnya di Laut selatan Pulau Jawa, Indonesia, dengan kedalaman 7.450 meter.
BACA JUGA:Ini Daerah Terluas di Bengkulu Utara, Ternyata Bukan Kota Arga Makmur
Untuk diketahui, laut Samudera Hindia menutupi seperlima dari total luas lautan dunia. Samudera Hindia memiliki luas 70.560.000 kilometer persegi, membentang dari Ujung Selatan Afrika dan Australia dengan panjang sekitar 10.000 kilometer.
4. Southern Ocean
Southern Ocean, atau disebut juga Samudera Antartika, menutupi seperenam belas dari total luas lautan di bumi. Samudera ini terdiri dari bagian-bagian samudera dunia di selatan Samudera Pasifik, Atlantik, dan Hindia. Selain itu ada juga laut anak sungainya yang mengelilingi Antartika. Uniknya, Samudera ini tidak terputus oleh daratan benua lainnya. Rata-rata kedalaman samudera Ocean adalah 3.270 meter dengan kedalaman maksimal 7.432 meter di Palung Sandwich Selatan.
5. Laut Karibia
Laut Karibia merupakan laut terdalam kelima di dunia. Kedalamannya berada di Palung Cayman dengan kedalaman mencapai 7.686 meter. Palung Cayman berada di kepulauan Jamaika dan Cayman, sedangkan kedalaman rata-rata Laut Karibia adalah 2.200 meter. Laut Karibia berada di area Samudera Arktik yang menjadi rumah bagi banyak terumbu karang yang indah.