Tahap 2 PPN Seluma Dianggarkan Rp7 Miliar

Syafriandi--

KORANRB.ID – Pembangunan lanjutan Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pasar Seluma di Kabupaten Seluma 2024 akan dilakukan. 

Angin segar itu, seiring telah dianggarkannya Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Kelautan dan Perikanan (DKP) sebesar Rp7 miliar.

BACA JUGA:Lahan untuk Perluasan PPN Mulai Dibebaskan

Kepala DKP Provinsi Bengkulu, Syafriandi, SE, ST, MSi mengatakan, lanjutan pembangunan PPN Pasar Seluma tahun ini menyasar sarana prasarana atau infrastruktur pendukung pelabuhan. 

Untuk infrastruktur utama PPN sendiri telah dikerjakan di anggaran 2023 lalu. Akan difokuskan pada infrastruktur pendukung.

BACA JUGA:Dapat Rp 7 Miliar, Pembangunan PPN Seluma Dilanjutkan

"Kita akan melakukan penambahan dermaga, penimbunan dermaga, dan pembangunan talud/bridge water. Infrastruktur pendukung yang akan dibangun," jelasnya.

Syafriandi mengungkapkan, total seluruh anggaran untuk pembangunan PPN Seluma sekitar Rp 46 miliar. Di 2023 lalu baru dikucurkan Rp 16,2 miliar. 

BACA JUGA:Pemilik Lahan Nilai Harga Terlalu Rendah, Negosiasi Lahan PPN Alot

"Untuk sisanya direncanakan akan kembali dikucurkan pemerintah pusat pada tahun 2024 ini," tegasnya.

Pada 2023 lalu, sudah banyak dilakukan pembangunan. Untuk pembangunan tahap pertama, beberapa infrastruktur telah dibangun seperti Instalasi air bersih dan air baku. Kemudian, penahan tanah, tempat pemasaran ikan, pembangunan dermaga, pembangunan kolam pelabuhan, pembangunan drainase, hingga pemasangan instalasi listrik pada kawasan PPN.

BACA JUGA:Nilai Appraisal Ditetapkan, Lahan PPN Siap Diganti Rugi

"Jadi semua infrastruktur utama PPN itu sudah dibangun tahun 2023," ungkapnya.

Syafriandi mengatakan, pada penambahan dermaga dilakukan perpanjangan sekitar 12-15 meter. Tujuannya, untuk memperlancar proses bongkar muat ikan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan