32 Anak Yatim Piatu Hidayatullah Bertemu Wakapolda Bengkulu
Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Agus Salim--
KORANRB.ID – Sebanyak 32 anak yatim piatu Hidayatullah bertemu dengan Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Agus Salim beserta jajaran Pejabat Utama (PJU) Polda Bengkulu, Jumat (19/1).
Acara silaturahmi dengan anak-anak yatim piatu Hidayatullah dilaksanakan di Gedung Utama Polda Bengkulu.
32 anak yatim piatu Hidayatullah diberikan kesempatan untuk berinteraksi dan bersilaturahmi dengan Wakapolda beserta PJU Polda Bengkulu.
BACA JUGA:2 Mesir vs Ghana 2: Masalah Internasional Mohamed Salah
“Acara ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat, khususnya dengan kelompok anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih, seperti yatim piatu Hidayatullah,” sampai Wakapolda.
Wakapolda Bengkulu menyampaikan kegiatan sosial ini diharapkan dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi anak-anak yatim piatu Hidayatullah, tetapi juga sebagai inspirasi bagi seluruh anggota kepolisian dan masyarakat Bengkulu untuk lebih peduli dan bersinergi dalam membangun lingkungan yang lebih baik.
BACA JUGA:DLH Klaim Tidak Libur Pangkas Pohon
“Rasa syukur dapat berbagi kebahagiaan bersama anak-anak yatim piatu Hidayatullah. Pentingnya peran sosial kepolisian dalam memberikan dukungan kepada masyarakat, terutama kepada mereka yang membutuhkan,” tutup Wakapolda.(rls)