Besok, KPU Kaur Gelar Pleno Rekapitulasi Perolehan Suara Tingkat Kabupaten

BERLANGSUNG: Proses pleno tingkat kecamatan di Kaur Selatan Masih Berlanjut hingga 20 Februari 2024. Besok, KPU Kaur Gelar Pleno Rekapitulasi Perolehan Suara Tingkat Kabupaten -- RUSMAN AFRIZAL/RB

BACA JUGA:Selain Perangkat Agama, Program Umrah Gratis Juga Sasar ASN dan Jurnalis

Namun untuk logistik mnta belum digeser ke gudang milik KPU, karena direncanakan akan dilakukan kemarin 20 Februari 2024.

"Juga ada 2 Kecamatan lagi yang telah selesai, untuk logistiknya kemungkinan hari ini akan bergeser," ungkapnya.

Meskipun demikian, saat dikonfirmasi terkait dengan hasil penghitungan suara oleh KPU melalui aplikasi Sirekap.

Muklis belum dapat menjelaskan secara detainya, karena hingga saat ini proses penghitungan masih tetap berjalan.

BACA JUGA:Polres Rejang Lebong Amankan Puluhan Unit Truk Batu Bara

"Kalau penghitungan suara belum 100 persen dari KPU, kalau mau melihat langsung tinjau di aplikasi Sirekap," terangnya.

Sementara itu, demi mengawal jalannya rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara Pemilihan Presiden/Wakil Presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten tersebut.

Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP H. Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.SI bersama pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kaur juga terus melakukan memonitoring proses pleno PPK di beberapa Kecamatan Kabupaten Kaur.

"Sampai saat ini, pengawasan terus dilakukan dan Alhamdulillah masih berjalan dengan lancar," kata Kapolres.

BACA JUGA: TPS di 2 Kabupaten dan Kota PSU, 2 KPU Sidang Administrasi, Eko: Ada Dugaan Pelanggaran

Kapolres mengungkapkan, seluruh anggota Polsek dan Polres langsung pengamanan pelaksanaan rapat pleno tingkat PPK.

Juga untuk menunjang keamanan di PPK, camera CCTV sudah disiapkan yang bertujuan merekam semua kejadian yang ada.

Diharapkan dengan adanya CCTV ini menekan maupun mencegah adanya upaya melemahkan proses pleno ini.

"Selain pengawalan ketat, kita CCTV juga telah dipasang untuk mengawal proses rapat pleno," ungkap Kapolres.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan