Sepanjang 2024 Terjadi 150 Gempa Bumi di Provinsi Bengkulu, BMKG: Potensi Tsunami Tetap Ada

Sepanjang 2024 terjadi 150 gempa bumi di Provinsi Bengkulu, BMKG: Potensi tsunami tetap ada.--bella/rb

BACA JUGA:Inilah Nasib Honorer: Jangankan THR, Gaji Saja Belum Dapat

"Gempa bumi sebanyak 1.472 kali terjadi selama tahun 2023, dengan variasi kekuatan magnitudo antara 1.6 hingga 5.9," ujarnya.

Ia juga menjelaskan, bahwa gempa bumi di Bengkulu selama 2023 tersebut, dominan memiliki kedalaman dangkal, yaitu kurang dari 60 kilometer, dan sebagian besar terjadi di Pulau Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara. 

Meskipun ada gempa yang dirasakan oleh masyarakat, namun tidak ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut.

Anton Sugiarto mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi gempa bumi.

BACA JUGA:Pekerjaan DAK Fisik Sekolah Dimulai Setelah Lebaran, Anggarannya Sebesar Rp 5,4 Miliar

BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Tengah Akan Gelar 9 Kali Pasar Murah Selama Ramadan

Meskipun kebanyakan gempa tidak berdampak besar, kewaspadaan tetap diperlukan untuk mengantisipasi situasi yang lebih serius.

Stasiun Geofisika Kepahiang terus melakukan pemantauan dan penelitian untuk memahami pola gempa bumi lebih lanjut demi keselamatan bersama.

"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan mengikuti informasi terbaru terkait gempa bumi. Kami terus berupaya melakukan pemantauan dan penelitian untuk meningkatkan pemahaman kita terhadap fenomena ini," tutup Anton.

Sementara itu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, M.MA, mengatakan selama ini di Provinsi Bengkulu sudah dipasang titik peralatan BMKG.

BACA JUGA:Ini 5 Manfaat Asam Kandis Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Meningkatkan Kesehatan Jantung

BACA JUGA:Ini 5 Manfaat Asam Kandis Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Meningkatkan Kesehatan Jantung

Namun, agar alat ini bisa berfungsi dengan baik dan dipahami dengan masyarakat, dikatakan Rohidin perlu untuk dilkukan sosialisasikan lagi.

"Artinya ketika alat itu beraksi, hasil narasinya seperti apa, itu harus dijelaskan ke masyarakat," ucapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan