Kinerja Meningkat, BRI Finance Raih Laba Bersih Capai Rp 101 Miliar

BRI FINANCE: Dari kiri ke kanan - Dhoni ramadi (Komisaris), Ari Prayuwana (Direktur Manajemen Risiko), Wahyudi Darmawan (Direktur Utama), Sigit Murtiyoso (Komisaris Utama), Diah Defawati Ande (Komisaris Independen*), Willy Halim Sugiardi (Direktur Operasi-foto: bri finance/koranrb.id-

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan kami kepada pelanggan dan memperluas jangkauan kami dalam menyediakan solusi pembiayaan yang inovatif dan terjangkau sesuai dengan kebutuhan nasabah BRI Finance. Kami melihat segmen konsumer sebagai pendorong utama pertumbuhan kami, dan kami akan terus fokus pada strategi ini untuk mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan,” tambah Willy.

BRI Finance memasuki tahun 2024 dengan optimisme tinggi dan komitmen yang terus diperbaharui untuk pertumbuhan dan inovasi.

Perusahaan berencana untuk mempertahankan momentum positifnya dan terus mencari peluang untuk berkembang. 

“Kami sangat optimis menyambut masa depan yang cerah, dan kami siap untuk menghadapi tantangan serta peluang dengan keyakinan. Dukungan tim yang berdedikasi dan terus berinovasi bagi nasabah BRI Finance, kami yakin BRI Finance akan menjadi pemain utama pada industri pembiayaan di Indonesia,” tutup Willy.

PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) merupakan salah satu entitas anak BRI yang bergerak di bidang pembiayaan.

BRI Finance menawarkan produk pembiayaan komprehensif mulai dari pembiayaan multiguna sampai pemberian fasilitas sewa operasi, investasi dan modal kerja.

BRI Finance hadir lebih dekat untuk melayani Masyarakat dengan jaringan kantor kerja yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia sebanyak 26 Kantor Cabang, 15 Kantor Pemasaran dan 212 titik branchless financing.(rilis)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan