Pemda Diminta Cermat Mengusulkan Rincian Formasi CASN

DAFTAR: Proses perekrutan CASN 2024 segera dibuka, salah seorang pekerja sedang bersiap mendaftar. BELA/RB--

Lebih lanjut Bang Ken sapaan akrabnya menyampaikan, penyusunan secara cermat, pasti nantinya berdampak positif juga terhadap penyerapan formasi baik itu CPNS ataupun PPPK.

"Kalau harapan kita, tentunya pemda dapat mengangkat sebanyak-banyaknya guru honorer menjadi guru PPPK pada tahun ini. Apalagi diketahui masih ribuan guru yang belum diangkat," tutupnya.

BACA JUGA:Pilkada, KPU Coklit Ulang DPT

Sebelumnya, pada Kamis, 14 Maret 2024 lalu, perwakilan Pemerintah Daerah (Pemda) sudah menerima masing-masing kuota dan kelompok formasi dari KemenPAN RB.

Penyerahan tersebut dilakukan langsung di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.

Khusus untuk Provinsi Bengkulu, kuota yang diterima sesuai dengan usulan yang diberikan pada Januari 2024 lalu, yakni 500 orang. Terdiri dari, 300 untuk kuota PPPK dan 200 untuk kuota CPNS.

Sebanyak 200 kuota untuk CPNS, terdiri 60 untuk tenaga kesehatan dan 140 untuk tenaga teknis.

Selanjutnya, 300 untuk PPPK, terdiri dari 100 untuk formasi Tenaga Pendidik (Tendik), 100 tenaga kesehatan, dan 100 tenaga teknis.

Formasi diserahkan langsung An. Mentri MenpanRbtersebut diwakili oleh Plt (Pelaksana Tugas) Deputi Bidang SDM Aparatur Aba Subagio. S.Sos M.AP.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, S.Sos., M.AP., menuturkan jadwal penerimaan seleksi PPPK dan CPNS itu masih menunggu petunjuk teknis (juknis) dari pemerintah pusat. 

"Ini baru persetujuan formasi saja untuk juknisnya belum ada dan masih menunggu dari pusat," terang Gunawan usai penerimaan kuota kepada RB, Kamis lalu.

Gunawan menyebut, tahapan selanjutnya adalah pihaknya mempersiapkan jenis jabatan yang akan diusulkan dalam formasi, baik PPPK dan CPNS. Formasi yang diusulkan sesuai dengan kebutuhan yang ada. 

"Kita persiapkan dulu jenis jabatannya, yang pasti sesuai kebutuhan," kata Gunawan. 

Setelah menerima juknis perekrutan dari pusat, dikatakan Gunawan  nantinya Pemprov Bengkulu akan langsung melakukan perekrutan sesuai dengan usulan yang disetujui oleh KemenPAN RB sesuai dengan juknis yang diserahkan.

"Insyaallah, kita akan melaksanakan pengadaan seleksi pengadaan CASN itu sendiri setelah kita terima formasinya," ujarnya Gunawan.  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan