Ajarkan Anak Berpuasa Sejak Dini

ANGGUN: Zeela menggunakan busana muslim terlihat sangat anggun dan cantik. Dia sudah diajarkan berpuasa.--JERI/RB

BACA JUGA:Hyper Tank Masih Terlalu OP, Ini Penjelasannya.

Asupan makanan yang dibatasi selama berpuasa juga bermanfaat dalam mengontrol kadar gula darah dalam tubuh anak. 

Hal ini dapat mengurangi risiko penyakit diabetes pada anak.

Manfaat puasa bagi anak yang kelima adalah mengajarkan anak tentang disiplin. 

Puasa bisa menjadi salah satu kegiatan yang dapat mengembangkan karakter anak. 

BACA JUGA:Pembangunan TPA Regional untuk 3 Daerah di Bengkulu Mandek, Ini Penyebabnya

Hal ini karena puasa mengharuskan si kecil untuk taat pada beberapa peraturan, seperti bangun pagi untuk sahur serta menghindari hal-hal yang dapat membatalkan puasa.

Puasa juga akan melatih anak untuk menyesuaikan diri dengan jadwal sehari-harinya, seperti makan, tidur, belajar, hingga bermain.

Terakhir puasa juga mendapat mengasah rasa empati.

Bulan Ramadan menjadi momen untuk banyak beribadah, salah satunya bersedekah. 

BACA JUGA:Pernah Merasakan Badan Kaku Saat Bangun Tidur? Ini Penyebab Serta Cara Mengatasinya

Tujuan berpuasa sendiri adalah memahami penderitaan orang yang tak seberuntung kita, sehingga mereka harus menahan lapar.

Mengembangkan empati sejak dini sangatlah penting.

Empati akan mengajarkan anak untuk menghargai, mengekspresikan diri, dan bersosialisasi. 

Contohnya saat mendapatkan jadwal untuk menyediakan menu untuk berbuka puasa di masjid, libatkan anak ikut menyiapkannya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan