Pemkab Bengkulu Tengah Lantik 110 PPPK Formasi 2023 dan 2 CPNS
ASN: Para ASN di jajaran Pemkab Bengkulu Tengah. Senin (29/4) Pemkab Bengkulu Tengah akan melantik PPPK dan CPNS yang baru.-foto: dok/koranrb.id-
KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah akan melantik 110 orang Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 2 orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Senin 29 April 2024.
Pelantikan akan digelar di aula Hotel Puncak Tahura Desa Tanjung Terdana, Kecamatan Pondok Kubang.
Kepala Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Tengah, Apileslipi, S.Kom, M.Si menjelaskan, pelantikan dan penyerahan akan dilakukan oleh Penjabat (Pj) Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si.
Pelantikan PPPK dan CPNS rencananya juga akan dihadiri Kepala Kantor Regional VII Badan Kepegawaian Negara (BKN) Pakembang.
“Dalam pelantikan ini akan dilakukan langsung Pj Bupati. Kepala Kantor Regional VII BKN Palembang juga akan hadir,” kata Lipi.
BACA JUGA:Undang-undang Baru, Kades Tak Bisa Lagi Pecat Perangkat Desa, Ini Alasannya
110 PPPK yang akan dilantik dan menerima SK ini merupakan hasil seleksi penerimaan PPPK yang dilaksanakan tahun 2023.
Seharusnya ada 117 yang akan dilantik, namun 7 orang lagi akan dilantik susulan karena nomor induknya belum terbit.
“7 orang lagi nomor induknya masih berproses. Sedangkan sesuai perintah BKN kita diminta untuk melantik dan menyerahkan SK untuk PPPK yang sudah siap terlebih dahulu. Untuk 7 orang lagi akan dilantik susulan,” terangnya.
Sedangkan untuk 2 orang CPNS yang akan dilantik adalah lulusan pola pembibitan ikatan dinas Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
2 orang CPNS pola pembinitan ikatan dinas Kemenhub ini merupakan jalur khusus utusan dari Pemkab Bengkulu Tengah.
BACA JUGA:Harga Biji Kopi Tembus Rp52 Ribu Per Kg, Ini Faktor Penyebab Harga Biji Kopi Mahal
“Tak hanya PPPK, kita juga akan melantik dan menyerahkan SK 2 orang CPNS lulusan ikatan dinas Kemenhub. Jadi 2 orang yang sudah lulus ikatan dinas Kemenhub ini balik ke daerah dan dinas di Kabupaten Bengkulu Tengah,” jelas Lipi.
Setelah melantik dan menyerahkan SK PPPK penerimaan tahun 2023, Pemkab Bengkulu Tengah akan kembali membuka penerimaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) pada tahun 2024 ini.