Sasar Narkoba, Petugas Rutan di Bengkulu Hanya Temukan Pemanas Air

Razia: Petugas gabungan Satops Parnal Kemenkumham saat memeriksa kamar blok hunian warga binaan Rutan Bengkulu. Muharista Delda/RB--

KORANRB.ID - Razia narkoba yang digelar Tim Satuan Operasi Kepatuhan Internal (Satops Patnal) Pemasyarakatan Kemenkumham Bengkulu, Kamis, 23 Mei 2024 dini hari di blok hunian Rutan Bengkulu Bengkulu Kelas IIB tidak membuahkan hasil. 

Petugas gabungan tidak menemukan adanya paket narkoba atau benda yang mencurigakan bekas pakai narkoba di dalam kamar blok hunian  warga binaan Rutan Bengkulu. 

Bahkan pemeriksaan dan tes urine yang sempat dilakukan terhadap sampling 15 warga binaan dari total 400 lebih warga binaan, tidak ditemukan satupun warga binaan Rutan Bengkulu yang terindikasi menggunakan narkoba. 

Namun walaupun tidak menemukan narkoba yang menjadi sasaran utama, petugas gabungan Satops Patnal Pemasyarakatan Kemenkumham Bengkulu tetap menemukan benda yang dianggap tidak pantas dan berbahaya berada di dalam Rutan Bengkulu.

BACA JUGA:Eksekutor Pembakaran Kantor Desa Muara Danau Divonis 16 Bulan Penjara

BACA JUGA:Alhamdulillah, Bayi Dibuang Dalam Kantong Kresek Kondisinya Sehat

Antara lain ditemukan kabel listrik berikut stop kontak, pengecas handphone, sendok, tas dan alat pemanas air. 

''Seluruh benda yang dianggap tidak pantas berada di dalam kamar para warga binaan Rutan Bengkulu ini akan langsung kami musnahkan,'' ujar Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Bengkulu, Teguh Wibowo didamping Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan TI, Andi Mulyadi.

Dijelaskannya, razia ini dimaksudkan sebagai upaya pengamanan yang berlipat terhadap kemungkinan adanya peredaran narkoba di kalangan warga binaan Rutan Bengkulu.

Ia mengaku lega karena tidak ditemukan adanya peredaran narkoba di dalam Rutan Bengkulu yang artinya dapat disimpulkan para petugas pengamanan dan warga binaan di Rutan Bengkulu sangat menjunjung disiplin. 

BACA JUGA:Di Warung Tuak, Kepala Pelajar Luka Dihantam Gear Motor

BACA JUGA:Korban Anak Trauma Kata ‘Mengaji’, Polisi Tindak Lanjuti Laporan Oknum Guru Ngaji

''Tetapi bukan berarti ke depan tidak terjadi, kami tetap akan melalukan razia serupa secara rutin untuk memastikan kondisi warga binaan di Rutan Bengkulu benar-benar kondusif dari kejahatan, khususnya narkoba,'' terang Teguh.

Terpisah, Kepala Rutan Bengkulu Kelas IIB, Farizal Anthony mengapresiasi dukungan tim Satops Patnal Kemenkumham Bengkulu terhadap disiplin warga binaan di Rutan Bengkulu. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan