1,1 Juta Pelamar PPPK Ikuti Seleksi Kompetensi, Nilai Tes Bisa Dilihat di Youtube CAT BKN
Haryomo Dwi Putranto--
KORANRB.ID – Sebanyak 1.128.028 atau 1,1 juta pelamar PPPK akan mengikuti seleksi kompetensi yang dimulai Jumat (10/11) hingga 4 Desember 2023. Tahapan pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK akan dilaksanakan berbasis Computer Assisted Test (CAT) BKN.
BACA JUGA:Hasil Lab Keluar, Polisi Pelajari Penyebab Kebakaran
Pelaksanaan seleksi ini digelar di 304 titik lokasi se-Indonesia. Seleksi kompetensi calon PPPK berlangsung hingga 4 Desember 2023. Pelaksanaan ujian dengan metode CAT BKN akan memungkinkan masyarakat umum dapat melihat secara langsung perolehan nilai atau skor saat mengerjakan ujian selama Seleksi Kompetensi.
BACA JUGA:Sopir Mengantuk, Truk Pengiriman Paket Hantam Tiang Listrik
Hal ini sebagai bentuk keterbukaan informasi publik BKN. Dengan begitu masyarakat luas dapat menyaksikan nilai peserta yang sedang mengikuti ujian secara langsung melalui laman youtube Official CAT BKN.
BACA JUGA:Tewas Tenggak Racun, Pernyataan Ini Buat Korban Tersinggung
“BKN bersama dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) berkolaborasi untuk mengawal keamanan pelaksanaan seleksi, khususnya dari aspek teknologi informasi. Selain itu, sebagai antisipasi terhadap oknum yang tidak diinginkan, BKN juga sudah meningkatkan seluruh aspek keamanannya,” terang Plt. Kepala BKN, Haryomo Dwi Putranto selaku Wakil Ketua Pengarah Panselnas CASN 2023.
BACA JUGA:Siswi SD Jadi Korban Asusila Siswa SMA dan SMP
Ia memastikan aspek keamanan demi kenyamanan seluruh peserta seleksi. Terkait itu, Haryomo juga tetap mengimbau para pelamar seleksi agar tidak sekali-kali berkompromi apalagi bertransaksi dengan oknum yang mengklaim bisa meluluskan pelamar tanpa tahapan seleksi.
BACA JUGA:Logistik Pemilu Tiba, 18 Kotak Suara Rusak
“Tindakan oknum dapat dicegah selama pelamar tidak tergiur tawaran oknum termasuk yang mengatasnamakan instansi pemerintah tertentu dengan syarat sejumlah uang. Budaya buruk seperti ini dapat dicegah mulai dari masing-masing pelamar,” pesannya.
BACA JUGA:7 Orang Kaya Bangkrut, Triliunan Kekayaannya Hilang Seketika, Apa Penyebabnya?
Sebagai tambahan informasi, bagi pelamar pelamar PPPK yang sudah mengikuti Seleksi Kompetensi dapat mengunduh sertifikatnya melalui sertificat.bkn.go.id.(**)