Jauh dari Bengkel? Jangan Panik, Berikut Panduan Sederhana Mengganti Oli Motor

Jauh dari Bengkel? Jangan Panik, Berikut Panduan Sederhana Mengganti Oli Motor--Pixabay

KORANRB.ID – Rumah jauh dari bengkel? Tak perlu risau bila ingin servis sepeda motor, salah satunya mengganti oli.

Mengganti oli kendaraan merupakan salah satu perawatan dasar yang harus dilakukan secara teratur untuk memastikan kesehatan mesin dan kelancaran kendaraan anda.

Meskipun mungkin terdengar menakutkan bagi beberapa orang, mengganti oli kendaraan sendiri sebenarnya cukup mudah dilakukan dengan beberapa alat sederhana dan pengetahuan dasar tentang mekanika kendaraan.

Maka dari itu KORANRB.ID akan mengedukasi anda agar dapat mengganti oli kendaraan sendiri di rumah dengan mudah dan aman.

BACA JUGA:Kacau! Lebong Kembali Terisolir, Tronton Terjebak di Bukit Resam, Tutup Jalan Lebong - Bengkulu Utara

BACA JUGA:Gratiskan Parkir di Alfamart, Bapenda Kota Bengkulu Disomasi, Ini kata PH Pengelola Parkir

Sebelum memulai proses penggantian oli, pastikan anda memiliki semua peralatan dan bahan yang diperlukan, seperti Oli baru sesuai spesifikasi kendaraan anda.

Filter oli baru, Wrench atau soket sesuai dengan ukuran plug oli kendaraan anda, Pelat pengumpul oli bekas, Kain lap atau tisu, dan sarung tangan karet.

Setalah peralatan siap pastikan kendaraan anda berada di permukaan yang datar dan aman.

Jika memungkinkan, letakkan kendaraan di atas jack stand untuk memberikan akses yang lebih baik di bawah kendara apa lagi seperti mobil.

Pastikan juga mesin kendaraan telah dingin sebelum memulai proses penggantian oli.

BACA JUGA:Eks Kepala MAN 2 Kepahiang Kembalikan Rp 150 Juta ke Kas Negara, Dugaan Korupsi dana BOS

BACA JUGA:Punya Ukuran Jumbo! Berikut 7 Fakta Unik Lebah Raksasa Asli Indonesia, Sempat Dianggap Punah

Langkah penggantiannya, letakkan pelat pengumpul oli bekas di bawah plug oli mesin, gunakan wrench atau soket yang sesuai untuk membuka plug oli mesin. Pastikan untuk mengarahkan aliran oli ke arah pelat pengumpul.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan