Kenali 5 Jenis Miom pada Perempuan
Miom merupakan pertumbuhan abnormal pada rahim dan umumnya miom tidak menimbulkan tanda atau gejala sama sekali.--Pixabay
KORANRB.ID - Miom merupakan pertumbuhan abnormal pada rahim dan umumnya miom tidak menimbulkan tanda atau gejala sama sekali.
Namun, kadang pertumbuhan minum cukup besar dan menyebabkan sakit perut yang parah serta menstruasi yang berat dan ini belum jelas apa penyebabnya.
Namun, ini biasanya jinak atau tidak bersifat kanker. Miom juga dikenal dengan sebutan fibroid rahim, fibroma, leiomioma atau mioma Uteri.
Ada sekitar 20 hingga 80 persen perempuan memiliki miom saat memasuki usia 50 tahun.
BACA JUGA:Penderita Asam Urat, Hindari Mengkonsumsi 9 Jenis Buah ini
BACA JUGA:Lakukan 15 Tips ini Agar LCD HP Awet
Namun, kebanyakan perempuan tidak mempunyai gejala apapun, bahkan mungkin tidak tahu bahwa mereka memiliki minum.
Miom terbagi menjadi beberapa jenis yang bergantung pada lokasinya.
Berikut ini beberapa jenis medium pada perempuan.
1. Intramural
Mion intramular ini tumbuh di dalam dinding otot rahim.
Miom intramural kecil kemungkinan menyebabkan gejala ringan.
Namun, saat miom tersebut tumbuh semakin besar, gejala yang dirasakan akan semakin parah, yang pada akhirnya dapat mempengaruhi kualitas hidup.