Kaur Selatan Juara Umum MTQ Ke VII

PIALA: Asisten III Pemkab Kaur menyerahkan piala bergilir kepada Camat Kaur Selatan yang mendapat juara umum, Kamis (23/11).--

BINTUHAN, KORANRB.ID - Rangkaian kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke VII tingkat Kabupaten Kaur yang berlangsung selama tiga hari dan diikuti 249 peserta, resmi berakhir. Dalam perlombaan tersebut Kecamatan Kaur Selatan keluar sebagai juara umum dengan memperoleh 53 medali.

MTQ ke VII ditutup Kamis (23/11) di Masjid Al-Kahfi Bintuhan oleh  Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kaur, Ir. Herwan M Si. Juga dihadiri seluruh peserta, kepala OPD, Kepala Kantor Kemenag dan seluruh tim pelaksana kegiatan.

"Sesuai dengan perolehan medali, Kaur Selatan mendapatkan paling banyak. Maka juara umum berhak mereka dapatkan," kata Marten Yusuf M Si selaku Ketua Dewan Hakim MTQ Ke VII tingkat Kabupaten Kaur.

BACA JUGA:Tragis! Penambang Meninggal Dunia Usai Terpeleset ke dalam Mesin Pemecah Batu

Sementara itu, Herwan menyampaikan beberapa pesan yakni. mengharapkan kegiatan tersebut dapat menjadi wadah untuk menjaring bibit unggul anak muda qori-qoriah dan hafid hafizah Kaur untuk mewakili ke tingkat provinsi nantinya.

"Tak hanya perlombaan saja, kita juga minta kegiatan ini dapat menjadi contoh para pejabat Kaur untuk lebih gemar membaca Alquran. Juga untuk dijadikan momentum untuk merajut ukhuwah islamiyah," kata Herwan.

Ia juga berpesan untuk seluruh peserta yang belum mendapatkan juara agar tidak berkecil hati dan belajar lebih giat lagi untuk mengejar juara di kegiatan MTQ tahun depan. Begitu juga dengan yang mendapatkan juara, untuk tidak berbesar hati karena masih ada MTQ tingkat Provinsi Bengkulu yang akan digelar di Kabupaten Bengkulu Utara pada  Mei 2024.

"Yang berhasil menang silakan asah lagi kemampuannya. Agar pada saat perlombaan tingkat provinsi nanti dapat menampilkan yang terbaik. Dan Kaur kembali mendapatkan juara umum," harap Herwan.(cil)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan