Tak Ada Lobi-Lobi, Penempatan PPPK Guru BU Pukul Rata

Drs. Fahrudin--

KORANRB.ID – Tahun ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) menerima cukup banyak Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK), terutama tenaga pendidik atau guru.

Terdata sebanyak 903 guru yang berhasil direkrut dalam pelaksanaan tes Desember 2023 lalu. Dan saat ini tengah melalui proses pengurusan Nomor Induk PPPK. 

BACA JUGA:Ekonomi Meningkat, 4.783 KPM BPNT dan PKH Dicoret

Dari 903 guru yang dinyatakan lulus sebagai PPPK tersebut, lebih dari 100 guru adalah guru dari formasi umum yang artinya tidak memilih formasi yang sudah ditentukan tempat tugasnya.

Mereka adalah guru-guru yang selama ini berstatus non ASN yang bekerja di sekolah swasta atau yayasan dan mereka hanya memilih formasi guru mata pelajaran tertentu.

BACA JUGA:Pencairan DD 2024 Wajib Bawa Bukti Pajak

Pemkab BU akan menentukan penempatan masing-masing guru tersebut, termasuk penempatan di Kecamatan Enggano yang juga diajukan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi untuk penambahan guru mata pelajaran dari PPPK. 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) BU, Drs. Fahrudin menerangkan penempatan akan disesuaikan dengan kebutuhan guru sekolah yang diajukan masing-masing sebelumnya.

BACA JUGA:Pemkab Bu Siapkan Sanksi untuk Desa yang Minim Setor PBB

Sehingga kehadiran PPPK memang benar-benar menutupi kekurangan guru yang selama ini terjadi di BU, apalagi penambahan dari PPPK tersebut cukup besar.

“Kebutuhann adalah menjadi dasar kita dalam penempatan tersebut sehingga pemerataan guru di setiap sekolah benar-benar terwujud,” terangnya.

BACA JUGA:Pekan Ini, 20 Desa di Bengkulu Utara Dipimpin Penjabat Kades

Ia tak menampik jika memang sebagian besar guru PPPK tersebut akan ditempatkan di wilayah luar Kecamatan Kota Arga Makmur, ini sesuai dengan kebutuhan guru setiap sekolah.

Sesuai dengan ketegasan Bupati BU, Mian, Ia juga menegaskan dalam penempatan tersebut Dispendikbud tidak akan berkoordinasi dengan peserta.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan