PT Kilang Pertamina Internasional Tingkatkan Kapasitas Kilang Minyak, Ini Beberapa Strateginya

Peningkatan: KPI juga tengah melaksanakan upaya peningkatan kapasitas produksi yang dimilikinya melalui proyek RDMP di Balikpapan. FOTO: Jawapos--

KORANRB.ID – Pertamina melalui PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) tengah melakukan upaya meningkatkan kapasitas produksi kilang. 

Corporate Secretary KPI Hermansyah Y Nasroen menuturkan, hal itu dilakukan untuk memperkuat ketahanan energi.

“Pada periode 2019 hingga 2023, Pertamina telah melakukan peningkatan kapasitas produksi di kilang-kilang eksisting mencapai 126,2 ribu barrel per hari

dan meningkatkan produksi produk petrokimia hingga 180 ribu ton per tahun,’’ ujar Hermansyah di Jakarta, kemarin, 4 April 2024.

BACA JUGA:Kemendag Nyatakan Integrasi Tokopedia-TikTok Rampung

BACA JUGA:Pelaku Usaha Ini Diajak Pameran Dagang di Singapore EXPO

Beberapa strategi yang telah dilakukan di antaranya proyek blue sky Cilacap pada Agustus 2019 yang meningkatkan kapasitas produksi dari 23 ribu barrel per hari menjadi 53 ribu barrel per hari. 

’’Proyek ini juga meningkatkan kualitas produk yang sebelumnya Euro II menjadi setara Euro IV,’’ imbuhnya.

Selain itu, ada Refinery Development Master Plan (RDMP) Balongan Phase 1 pada Juni 2022.

Pada proyek itu, kapasitas produksi crude distillation unit (CDU) yang sebelumnya 125 ribu barrel per hari naik menjadi 150 ribu barrel per hari.

BACA JUGA:Safari Ramadan Direksi BTN di Bengkulu, Salurkan Bantuan kepada 2 Yayasan

BACA JUGA:Heri Kiswanto Agen Bank Mandiri Curup Pemenang Hadiah Utama 1 Unit Motor Undian Jempolan 2023

Saat ini, lanjut Hermansyah, KPI juga tengah melaksanakan upaya peningkatan kapasitas produksi yang dimilikinya melalui proyek RDMP di Balikpapan.

Proyek tersebut sedang memasuki milestone baru dengan dilaksanakannya program turn around (TA) Revamp.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan