KORANRB.ID – Kabar gembira, Pemerintah Arab Saudi mengeluarkan aturan baru terkait visa umrah.
Di dalam aturan baru Pemerintah Arab Saudi tersebut, masa berlaku visa umrah berlaku 90 hari atau 3 bulan.
Jauh lebih lama dibandingkan aturan lama hanya 30 hari masa tinggal.
Perpanjangan masa aktif visa umrah itu memiliki beberapa keuntungan bagi Saudi maupun jemaah.
Kabar baik lagi, Pemerintah Arab Saudi tidak hanya memperpanjang durasi masa aktif visa umrah.
BACA JUGA:Ini Estimasi Pemberangkatan Jemaah Haji Bengkulu 2024
Ketentuan dimulainya penghitungan masa aktif visa umrah juga diubah.
Aturan sebelumnya, perhitungan dimulai ketika jemaah umrah masuk ke Arab Saudi.
Sedangkan di aturan baru Pemerintah Arab Saudi, durasi masa aktif visa dimulai sejak visa umrah diterbitkan.
Aturan baru Pemerintah Arab Saudi mengenai visa umrah itu mendapat respons dari pelaku usaha travel di Indonesia.
Ketua Umum Sarikat Penyelenggara Umrah Haji Indonesia (Sapuhi) Syam Resfiadi menuturkan, visa umrah diterbitkan untuk umat Islam sedunia yang ingin melakukan ibadah umrah.
’’Aturan baru sekarang juga bisa digunakan untuk di luar ibadah umrah,’’ kata Syam.
BACA JUGA:Ingat! Ada Denda Rp25 Juta Bagi Jemaah Haji kedapatan Bawa Air Zamzam Berlebihan
Perpanjangan masa aktif visa umrah itu memiliki beberapa keuntungan bagi Saudi maupun jemaah.
Ini kenuntungannya.