KORANRB.ID - Dua Handphone (Hp) yang diberikan Ibu kepada dua anaknya yang masih di bawah umur hilang di embat pencuri.
Kejadian ini, 16 April 2024 lalu, berkisar pukul 12.00 WIB.
Saat kejadian, Ibu dua anak bernama, Herly (31) warga Kelurahan Kandang Mas, Kecamatan Kampung Melayu sedang pergi bekerja di salah satu perusahaan swasta yang ada di Kota Bengkulu.
Tinggal dua anaknya yang masih di bawah umur di rumahnya yang berada di Kelurahan Kandang.
BACA JUGA:Polisi Selidiki Asal Sabu 1 Kg, di Rutan Gagal Diselundupkan, Begini Kronologisnya
BACA JUGA:Warung di Jalan Bumi Ayu Kota Bengkulu Dibobol, Pemilik Duga Kuat yang Lakukan Anak Tetangganya
Saat itu, anak-anak ini ingin pergi ke warung yang tidak jauh dari rumahnya untuk berbelanja.
Rumah dikunci menggunakan gembok, di dalam rumah terdapat dua Hp masing-masing merek Infinix dan Realme.
Hp itu dicharger oleh dua anak ini, dengan harapan pulang dari warung batre sudah terisi dan mereka bisa bermain Hp kembali.
Nahasnya, selama dua anak ini pergi berbelanja ke warung ada pencuri yang masuk ke dalam rumah itu dan mengambil dua Hp yang di samping Tv itu.
BACA JUGA:Yakin Tak Bersalah, Terdakwa Perkara Jas Kaur Minta Bebas, Begini Tanggapan JPU
BACA JUGA:SPJ Fiktif Catering Setwan Seluma Capai Rp1 Miliar, JPU Hadirkan 4 Saksi dalam Persidangan
Saat pulang, dua anak ini merasa heran, karena pintu rumahnya yang sebelumnya terkunci sudah terbuka.
Mereka mengira Ibunya sudah pulang kerja, ternyata ada pencuri masuk rumah.
Saat masuk ke dalam rumah, dua anak ini tidak menemukan sosok Ibunya.