Jadi Olahraga Terpopuler Di Dunia, Ini Sejarah Sepak Bola

Minggu 26 May 2024 - 15:43 WIB
Reporter : M.Zulkarnain Wijaya
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID - Siapa yang tidak mengenal permainan sepakbola ? Olahraga ini merupakan yang terpopuler di dunia, tidak hanya orang dewasa, bahkan balita pun bisa dengan mudah melakukan gerakan gerakannya.

Semua orang mengerti cara bermain bola, baik dari perkotaan hingga desa pedalaman. Lalu darimanakah asal dan sejarah sepak bola? Ini penjelasannya.

Sepak bola diyakini berasal dari negara China mereka menyebut permainan tersebut dengan nama “Cuju”, permainan ini sudah ada sekitar 2.000 tahun yang lalu saat masa Dinasti Han.

Saat itu permainan cuju memiliki prinsip yang sama dengan sepak bola, yakni menangkan pertandingan dengan cara menendang bola ke jaring kecil.

Permainan serupa juga dimainkan di Yunani Kuno dan Roma. Di Roma, permainan disebut “Harpastum” dan melibatkan banyak pemain serta bola yang lebih kecil.

 BACA JUGA:Ini 'Doping Alami' Agar Kuat Begadang, Patut Dicoba Jika Lembur

Melompat ke benua Eropa, pada abad pertengahan.

Di negara Inggris, pertandingan bola sering dimainkan antara desa yang berbeda. Permainan ini tidak memiliki aturan yang jelas dan sering kali berujung pada kekerasan.

Sedangkan di negara Italia pada abad 16, permainan itu disebut “Calcio Fiorentino” dan kerap dimainkan di Florence. Ini lah bentuk awal sepak bola yang memiliki beberapa aturan dasar.

Masuk ke abad ke 19 di Inggris, beberapa sekolah memiliki versi permainan bola sendiri yang berbeda-beda. Ini adalah dasar dari perbedaan antara sepak bola dan rugby.

Hingga pasa akhirnya di tahun 1863, The Football Association (FA) didirikan di London. Mereka merumuskan aturan resmi yang memisahkan sepak bola dari rugby.

Aturan-aturan ini dikenal sebagai “Laws of the Game” dan menjadi dasar untuk sepak bola modern.

BACA JUGA:Bisa Mengobati Asam Lambung, Ini 11 Manfaat Kunyit Putih untuk Kesehatan Tubuh

Tidak lama setelah itu, Sepak bola dengan cepat menyebar di seluruh Inggris dan kemudian ke negara-negara lain di Britania Raya.

Kemudian permainan ini dibawa oleh para pelaut, pedagang, dan tentara Inggris ke seluruh dunia. Pada akhirnya Sepak bola juga menjadi populer di Eropa, Amerika Selatan, dan Afrika.

Pada akhir abad ke 18, klub-klub mulai membayar pemain dan profesionalisme mulai diterima.

Klub-klub besar seperti Manchester United, Liverpool, dan Arsenal didirikan pada masa ini sehingga dunia sepak bola semakin menarik karena adanya persaingan.

Hingga pada akhirnya Federation Internationale de Football Association (FIFA) didirikan pada tahun 1904 untuk mengatur dan mempromosikan sepak bola di seluruh dunia.

Disusul juga dengan didirikannya Union of European Football Associations (UEFA)   pada tahun 1954 untuk mengatur sepak bola di Eropa. FIFA mengorganisir Piala Dunia pertama pada tahun 1930.

 BACA JUGA:Jangan Sembarangan, Ini 7 Olahraga yang Cocok Bagi Murid SD

Turnamen internasional terbesar dan paling bergengsi dalam sepak bola, bertajuk piala dunia FIFA pertama kali diadakan pada tahun 1930 di Uruguay. Lalu disusul juga Kejuaraan Eropa (UEFA Euro) pada tahun 1960.

Saat ini sepakbola sudah memasuki era modern, banyak liga yang sudah populer dan kompetitif seperti di benua Eropa, yakni Premier League, La Liga, Serie A, dan Bundesliga, sehingga semua pemain sepak bola dan klub sering menjadikan sepakbola sebagai motivasinya.

Salahsatu modernisasi dalam sepakbola yakni adanya teknologi Video Assistant Referee (VAR), ini telah mengubah cara permainan sehingga pemain lebih berhati hati dalam bermain agar tidak melanggar aturan. (*)

 

Kategori :