BENGKULU, KORANRB.ID- Jenis ular anaconda merupakan ular terbesar di dunia yang dapat tumbuh hingga seberat 250 kg dan hidup hingga mencapai usia 30 tahun.
Anaconda hidup di rawa-rawa dan sungai yang bergerak lambat, terutama di hutan hujan tropis di lembah Amazon dan Orinoco.
Ular ini berburu dengan menunggu mangsa yang lengah.
BACA JUGA:Kebal Bisa Ular! Berikut 5 Fakta Unik Oposum, Mamalia Nokturnal
Setelah itu, anaconda akan bergerak dengan cepat di air dan melilit tubuh hewan yang menjadi mangsanya, baik besar maupun kecil.
Oleh karena mempunyai ukuran dan kekuatan yang besar, maka predator alami anaconda sangat sedikit.
Walau demikian, bukan berarti mustahil untuk mengalahkan anaconda.
BACA JUGA:Meski Berbisa! Ini 5 Hewan yang Ditakuti Ular
Bahkan terdapat beberap hewan tangguh yang diyakini bisa mengalahkan anaconda dalam pertarungan.
Hewan apa sajakah?
Telah dirangkum oleh koranrb.id, berikut 7 hewan yang mampu mengalahkan anaconda, adalah:
1. Piranha
BACA JUGA:Melayang! Berikut 5 Tingkah Laku Unik yang Dimiliki Ular
Jenis ikan ini asli Amerika Selatan yang dikenal karena giginya yang tajam dan kebiasaannya yang suka makan dengan rakus.
Dikutip dari The Wild and Domestic, adapaun gerombolan piranha dapat mengeroyok anaconda yang tua dan lemah.