Ini cara yang dapat dilakukan bila kekurangan vitamin D.
1. Menghabiskan waktu di bawah sinar matahari, terutama antara pukul 10 pagi hingga 3 sore, selama 10-30 menit beberapa kali seminggu dapat membantu tubuh memproduksi vitamin D.
Disarankan agar sebagian kulit terpapar langsung, seperti lengan dan kaki, tanpa menggunakan tabir surya selama waktu yang singkat ini.
Namun, tetap berhati-hati agar tidak berlebihan untuk menghindari risiko kanker kulit.
2. Konsumsi makanan kaya Vitamin D, termasuk Ikan berlemak seperti salmon, makarel, dan tuna.
Minyak hati ikan kod. Hati sapi. Keju. Kuning telur.
Jamur yang terpapar sinar UV. Hingga makanan yang diperkaya vitamin D seperti susu, jus jeruk, sereal, dan yogurt.
BACA JUGA:Telingamu Dimasuki Hewan? Jangan Panik Lakukan Hal ini
3. Mengonsumsi suplemen vitamin D adalah cara efektif untuk meningkatkan kadar vitamin D.
Dosisnya tergantung pada tingkat kekurangan dan kebutuhan individu. Sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan dosis yang tepat. (*)