Awas! Gara-gara Piringan Cakram Motor Berkarat Nyawa Bisa Jadi Taruhan! Jangan Dibiarkan…

Jumat 14 Jun 2024 - 04:51 WIB
Reporter : Muharista Delda
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID - Masalah yang umum terjadi pada rem motor adalah piringan cakram yang berkarat. 

Piringan cakram yang karatan pada sepeda motor jelas akan menimbulkan berbagai masalah serius.

Tidak hanya menurunkan efisiensi pengereman, piringan cakram yang berkarat sangat rentan menimbulkan risiko kecelakaan yang fatal. 

Oleh karena itu, sangat penting untuk memeriksa dan merawat piringan cakram secara rutin agar terhindar dari karatan. 

BACA JUGA:Gajah Purba yang Melegenda! Berikut 5 Fakta Unik Mammoth Berbulu

BACA JUGA:24 Juni, Tower Sinyal Komunikasi di Ulu Talo Kabupaten Seluma Terpasang

‘’Kalau dibiarkan saja, piringan cakram yang berkarat bisa merembet merusak komponen lain,’’ ujar Jebet, mekanik Bintang Motor, bengkel umum di Rejang Lebong, Bengkulu.

Berikut ini penjelasan Jebet mengenai bahaya piringan cakram yang karatan:

1. Penurunan Efisiensi Pengereman

Karat pada piringan cakram dapat mengurangi efektivitas permukaan rem dalam mencengkeram rotor sehingga rem menjadi kurang responsif dan membutuhkan jarak yang lebih panjang untuk berhenti.

Kondisi itu jelas akan meningkatkan risiko kecelakaan karena pengendara tidak dapat menghentikan kendaraan dengan cepat.

BACA JUGA:2 Tersangka Pengeroyokan Penjaga Kantor Terminal Lais Bengkulu Utara Ditangkap

BACA JUGA:Industri Alat Berat Tunjang Aktivitas Konstruksi, Pertambangan Hingga Kehutanan

2. Kerusakan pada Komponen Rem

Karat dapat menyebabkan permukaan cakram menjadi kasar dan tidak rata sehingga tercipta gesekan tidak merata yang dapat menyebabkan keausan yang tidak normal pada bantalan rem.

Tags :
Kategori :

Terkait