KORANRB.ID - Usai Partai Amanat Nasional (PAN) yang menentukan sikap dengan bergabung kepada pasangan calon Bupati Seluma Teddy Rahman, SE, MM dan Drs. Gustianto.
Saat ini tersisa 3 partai politik (Parpol) lagi yang belum menentukan sikap ataupun sekadar memberikan surat rekomendasi kepada paslon yang akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Seluma, yakni Gerindra (2 kursi), PDI Perjuangan (3 kursi) dan Golkar (4 kursi).
Lantas kemana arah 3 parpol ini akan berlabuh? Ini prediksi dan penjelasannya.
Hingga Selasa sore 30 Juli 2024, 3 parpol tersebut belum mendeklarasikan atau memberikan rekomendasikan kepada calon kepala daerah (Cakada) untuk maju sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Seluma pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.
BACA JUGA:Stok Vaksin HPR di Lebong Kosong, Disperkan Usul Tambahan Segini
BACA JUGA:72 Desa di Bengkulu Tengah Belum Cairkan DD Tahap II
Awalnya 3 parpol ini akan memberikan rekomendasi maupun mengeluarkan form model B persetujuan parpol KWK atau kerap disebut B1 KWK pada akhir Juli, namun hal yang dimaksud tidak kunjung muncul.
Saat dicoba konfirmasi, Sekretaris DPD II Golkar Seluma, Samsul Aswajar, S. Sos mengaku hingga saat ini belum ada rekom yang keluar untuk cakada Seluma. Saat ini progressnya tengah berada di Dewan Pimpinan Pusat (DPP), tepatnya tengah melaksanakan survei kedua.
Kemungkinan besar DPP Golkar akan mengambil putusan pasca survei kedua selesai, yakni pada awal Agustus mendatang. Bahkan bisa jadi Golkar langsung mengeluarkan form B1 - KWK kepada paslon yang menurut mereka sangat layak untuk maju pada Pilkada Seluma.
Partai Golkar informasinya akan merapat ke paslon Erwin Octavian, SE - Jonaidi, SP, hal ini sejalan dengan hubungan keluarga antara Erwin Octavian dengan Meriani. Saat ini Meriani informasinya akan maju pilgub Bengkulu mendampingi petahana, Rohidin Mersyah.
BACA JUGA:Sempat Viral, Seluma Kembali Terima Mahasiswa KKN, Pemkab Ingatkan Soal Ini Agar Minim Konflik
BACA JUGA:Anggaran Rp250 Juta Pemberian dan Pergantian Nama Jalan di Lebong
“Untuk siapapun nama tokohnya kita belum bisa menyebutkan karena masih survei kedua di DPP. Bahkan pada survei pertamapun kami tidak diperkenankan melihat hasilnya, jadi kita tunggu saja kemungkinan awal Agustus,”ungkap Samsul Aswajar.
Demikian juga partai Gerindra, selayaknya Gerindra sudah memutuskan rekomendasi ataupun mengeluarkan form B1 - KWK sejak awal.
Mengingat Jonaidi, SP yang merupakan Ketua DPC Gerindra Seluma memutuskan maju sebagai calon Wakil Bupati Seluma mendampingi petahana, Erwin Octavian, SE pada Pilkada Seluma mendatang.