Gigitan Bisa Mematahkan Jari! Berikut 5 Fakta Unik Common Snapping Turtle

Rabu 09 Oct 2024 - 11:00 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID- Kura-kura adalah salah satu hewan reptil yang cukup terkenal dan mudah dikenali dari tempurungnya.

Bahkan saking terkenalnya, kura-kura sering tampil di layar kaca, video game, komik bahkan sampai dengan layar lebar. 

Tentunya para pecinta hewan juga banyak yang kagum dengan  kura-kura, bahkan sampai menjadikan reptil ini sebagai salah satu hewan peliharaan. 

BACA JUGA:Penghuni Kalimantan dan Sumatera! Berikut 5 Fakta Unik Kura-Kura Hutan Asia yang Terancam Punah

Namun demikian, ada beberapa kura-kura yang unik dan berbeda dari jenis kura-kura lain, salah satunya adalah Chelydra serpentina atau common snapping turtle.

Jenis kura-kura ini sangat unik karena mempunyai ukuran yang besar, perawakan yang menyeramkan, paruh yang kuat dan kekuatan gigitan yang sangat besar. 

Bahkansaking besarnya kekuatan gigitan yang ia miliki kura-kura ini bisa merobek kulit sampai mematahkan jari manusia. 

BACA JUGA:Terancam Punah! Berikut 5 Fakta Unik Kura-Kura Berleher Ular, Endemik Nusa Tenggara Timur

Oleh karena hal itulah, maka banyak orang yang tidak mau berurusan dengan common snapping turtle.

Telah dirangkum koranrb.id, berikut 5 fakta unik common snapping turtle, adalah:

 

1. Mempunyai tubuh yang besar dan temburung yang meruncing

BACA JUGA:Kepala Besar dan Lebar! Berikut 5 Fakta Unik Semut Kura-Kura

Untuk membedakan jenis kura-kura common snapping turtle dengan kura-kura lainnya cukup mudah, yaitu dengan cara melihat ciri fisik dan perawakannya. 

Perhatikan bentuk tubuhnya yang besar dan sisiknya yang lebar, selain itu cangkangnya juga menonjol dengan sisi yang meruncing. 

Kategori :