5. Burung Penenun Berkepala Hitam
Burung penenun berkepala hitam mempunyai nama ilmiah Ploceus melanocephalus.
Burung ini mempunyai tampilan yang khas, terutama pada burung jantan.
BACA JUGA:Panggilannya Dikaitkan dengan Hal Gaib! Berikut 5 Fakta Unik Burung Manx Shearwater, Suka Bermigrasi
Adapun ciri utama pada burung ini mempunyai kepala hitam yang dipadukan dengan kerah leher berwarna kuning cerah, fitur yang membedakannya dari spesies burung penenun lainnya.
Namun demikian, mata gelap dan paruh yang lebih gelap, serta bulu dada berwarna krem adalah menjadi pembeda utama dari spesies lainnya.
BACA JUGA:Bermigrasi ke Wilayah Tropis! Berikut 6 Fakta Unik Burung Kicuit Putih
Persebaran burung penenun berkepala hitam meliputi wilayah yang luas di Afrika, mencakup bagian Barat, Tengah, dan Timur benua tersebut.
Spesies burung juga telah diperkenalkan di Semenanjung Iberia.
Hal tersebut menunjukkan kemampuan adaptasinya terhadap lingkungan baru.
BACA JUGA:Menilik 3 Perbedaan Burung Walet dan Burung Sriti, Jangan Salah!
Adapun habitat burung ini adalah daerah sabana dan lingkungan serupa, dengan preferensi lokasi dekat sumber air.
Dimana, burung penenun dari famili Ploceidae memang memukau dengan keahlian mereka membuat sarang yang rumit dan indah.
Itulah 5 spesies burung penenun dari famili ploceidae, seperti burung penenun bergaris, penenun desa, penenun tempua, penenun emas Asia dan penenun berkepala hitam.
BACA JUGA:Bisa Melompat Sejauh 6 Meter! Berikut 6 Fakta Unik Burung White necked Rockfowl
Hal tersebut menunjukkan keragaman warna, bentuk dan persebaran yang luas dari kelompok burung ini.