Jangan Lewatkan! Malam Ini Debat Terakhir Pilkada Bengkulu Tengah, Disiarkan Live

Jumat 22 Nov 2024 - 09:52 WIB
Reporter : Jery Yasprianto
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Tengah nanti malam sekitar pukul 20.00 WIB bertempat di ballroom hotel Mercure akan menggelar debat pamungkas pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bengkulu Tengah. 

Pada debat pamungkas ini, KPU Kabupaten Bengkulu Tengah mengangkat tema Sinergitas Pembangunan Daerah, Penguatan Tata Kelola Pemerintahan dan Integritas Kebangsaan.

Ketua KPU Kabupaten Bengkulu Tengah, Melki Helmansyah, S.Pd mengungkapkan, malam nanti merupakan debat pamungkas Pilkada Kabupaten Bengkulu Tengah. 

Maka dari itu ia berharap kepada ke 3 pasangan calon (Paslon) untuk benar-benar maksimal dalam debat pamungkas ini, dalam rangka untuk meyakinkan masyarakat Kabupaten Bengkulu Tengah dalam memilih. 

BACA JUGA:Debat Ketiga Pilgub Bengkulu: Lebih Unggul, ROMER Pemimpin Cerdas

BACA JUGA:Maksimal di Debat Publik Pamungkas Pilkada Kepahiang

Sebab setelah ini KPU tak ada lagi memberikan media ataupun wadah 3 paslon untuk berkampanye. Sebab selain melihat visi misi, melalui debat inilah bisa membuat masyarakat menjatuhkan pilihannya. 

“Kita berharap pada debat pamungkas ini ke 3 Paslon benar-benar bisa maksimal untuk meyakinkan masyarakat untuk memilih,” ungkapnya.

Debat kandidat ini dilaksanakan sebagai salah satu media kampanye untuk ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah.

Kemudian melalui debat ini juga untuk memberitahu kepada semua warga Bengkulu Tengah terkait visi misi dan program ketiga Paslon kedepannya. 

“Melalui debat kandidat ini juga kami berharap masyarakat bisa melihat visi misi dan program para Paslon Bupati dan Wakil Bupati. Sehingga dengan demikian bisa menjadi referensi bagi masyarakat untuk memilih calon pemimpin yang terbaik memimpin Bengkulu Tengah 5 tahun kedepan,” ujarnya.

BACA JUGA:Debat Pilkada: Adu Strategi Majukan Bengkulu Selatan

BACA JUGA:Malam Ini, Debat Pamungkas Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan

Melalui debat kandidat ini pihaknya berharap masyarakat Bengkulu Tengah tidak golput dan bisa memberikan hak suranya pada 27 November mendatang.

Maka dari itu pihaknya berharap masyarakat Bengkulu Tengah bisa menyaksikan debat kandidat ini hingga selesai.

Kategori :