KORANRB.ID - Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Bengkulu masih menunggu alokasi LPG subsidi 3 Kilogram (Kg) dari Badan Pengatur Hilirisasi Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Tahun Anggaran (TA) 2025.
Sebelumnya, ESDM Provinsi Bengkulu mengusulkan 75 ribu metrik ton LPG 3 Kg.
Naik beberapa persen dibandingkan usulan 2024 lau yakni 58 ribu metrik ton LPG.
Diungkapkan, Kepala Dinas (Kadis) ESDM Provinsi Bengkulu, Donni Swabuana bahwa hingga saat ini, pihaknya masih menunggu kuota yang diusulkan tersebut.
BACA JUGA:RSUD Mukomuko Siapkan Sistem KRIS Bagi Pasien BPJS, Gunanya untuk Ini
"Kita masih menunggu, karena setelah diusulkan belum juga diberikan informasi berapa bakal diterima," beber Donni, Jumat, 3 Januari 2024.
Diketahui, saat ini sudah memasuki tahun 2025. Kendati demikian, Donni memprediksi dalam waktu dekat kuota LPG 3 Kg untuk Bengkulu akan diterima.
"Mungkin dalam waktu dekat ini, kita terima," yakin Donni pada RB.
BACA JUGA:Lewat Batas Pengerjaan, Puskesmas Penurunan Baru 85 Persen, Dinkes Klaim Sudah 99 Persen
BACA JUGA:Masuk Pasar Bawah Gratis, Bebas Pungutan Parkir
Donni menjelaskan, kenaikan usulan yang diberikan Pemprov Bengkulu sejalan dengan daya konsumsi LPG 3 Kg di Provinsi Bengkulu itu sendiri.
"Kami usulkan sesuai dengan kebutuhan pada tahun sebelumnya," ungkap Donni.
Donni juga menerangkan, bahwa harusnya alokasi LPG dikeluarkan berbarengan dengan alokasi BBM beberapa waktu lalu.
BACA JUGA:FINAL! Panitia HUT Kepahiang ke 21 Pilih Armada Ketimbang Denny Caknan