CURUP, KORANRB.ID - Perum Bulog Cabang Rejang Lebong telah menyiapkan sedikitnya 859,80 ton beras. Tak hanya untuk warga Kabupaten Rejang Lebong, ratusan ton beras ini juga untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di Kabupaten Lebong dan Kepahiang.
Kepala Perum Bulog Cabang Rejang Lebong, Adzie Zulfikar Rahman mengungkapkan, stok beras yang ada di gudang Bulog Rejang Lebong saat ini terdiri dari beras Public Services Obligation (PSO) sebanyak 853,24 ton, dan beras komersial sebanyak 6,56 ton.
Adzie mengatakan beras PSO di Gudang Bulog Cabang Rejang Lebong ini dengan kualitas medium. Beras ini digunakan untuk kebutuhan pelayanan sosial serta program stabilitas pasokan dan harga pangan (SPHP).
BACA JUGA:Perbaikan Jalan Longsor Dikebut, Kendaraan Roda Empat Bisa Melintas
"Sementara beras komersial merujuk pada beras yang dijual di pasar bebas dengan kualitas premium, dan harganya disesuaikan dengan harga pasar," ungkap Adzie.
Adzie menyatakan bahwa persediaan beras yang dimiliki diperkirakan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat di tiga kabupaten selama beberapa bulan ke depan. Selain itu, Bulog Cabang Rejang Lebong juga memiliki stok daging kerbau beku sebanyak 2.128 kg, gula pasir sebanyak 10.215 kg, dan minyak goreng kemasan sebanyak 19.508 liter untuk bahan kebutuhan pokok lainnya
"Kami juga mengajukan tambahan komoditas terigu sebanyak 2.500 kg atau 2,5 ton," terangnya.
BACA JUGA:Begini Detik-detik Ambruknya Rumah di Kepahiang Akibat Longsor
Dengan stok beras yang dimiliki Bulog ini, masyarakat di 3 kabupaten di wilayah kerja Bulog Cabang Rejang Lebong tidak perlu khawatir, karena jika stok ini masih kurang pihaknya segera mengajukan permintaan penambahan ke Bulog pusat.
"Sampai saat ini stok beras kita masih aman, dan jikalau kurang pun akan kita usulkan lagi penambahan dari pusat," ujar Adzie.(sly)