Yang merupakan kartu pembiayaan syariah VISA pertama di Indonesia untuk segmen mass market, yang memberikan penawaran menarik seperti diskon hingga 50% di seluruh merchant CT Corp.
Sementara itu, untuk nasabah non perorangan (korporasi) terdapat layanan Cash Management Services yang memberikan kemudahan dalam mengelola aktivitas transaksi keuangan bisnis.
Lebih menariknya lagi, Bank Mega Syariah juga menghadirkan program Berkah Berlimpah Mega Syariah (BBM Syariah).
BACA JUGA:Peningkatan Positif, Kinerja Industri Kertas Terkerek berkat Tahun Politik
BACA JUGA:Genjot Ekspor ke Pasar Global, Pastikan Keamanan Produk Pangan
Dengan hadiah Grand Prize 1 unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 serta ratusan hadiah menarik lainnya yang dibagikan sepanjang tahun 2024.
Sementara untuk memperluas layanan, Bank Mega Syariah juga akan meluncurkan layanan Priority Banking yang menghadirkan pengalaman perbankan syariah yang ekslusif untuk nasabah istimewa.
“Seluruh rangkaian produk dan layanan prima dari Bank Mega Syariah kami harapkan
dapat meningkatkan minat masyarakat Bengkulu untuk menjadi bagian dari Bank Mega Syariah sehingga dapat mendukung peningkatan Inklusi Keuangan di Indonesia,” jelas Priliandi.
Sementara itu, Sub Branch Manager KCP Bengkulu Bank Mega Syariah Bambang Widyantoro mengungkapkan
Sejalan dengan strategi di Pusat, Bank Mega Syariah KCP Bengkulu fokus menggarap segmen retail.
Salah satu strategi untuk mengembangkan bisnisnya adalah dengan menjalin kerja sama pembiayaan dengan developer untuk Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).
Di satu sisi, upaya peningkatan dana pihak ketiga (DPK) khususnya dana murah dilakukan dengan menyasar nasabah individu
Yang terdapat pada komunitas pendidikan (sekolah/perguruan tinggi), rumah sakit dan perusahaan daerah.
Cabang juga aktif mengadakan berbagai event di kalangan komunitas untuk meningkatkan nasabah baru.
“Di tahun 2024 Cabang Bengkulu menargetkan pertumbuhan DPK khususnya pada dana murah sebesar 50%, pembiayaan 30%, dan Laba Cabang sebesar 100% dari target tahun sebelumnya,” ungkap Bambang.