Masuk 586 KK, Peserta Transmigrasi di Lebong Tinggal Separo

Senin 19 Feb 2024 - 22:56 WIB
Reporter : Muharista Delda
Editor : Fazlul Rahman

Lebih 50 KK memprotes kebijakan Pemkab Lebong yang sama sekali tidak mengindahkan keberadaan warga transmigrasi. 

Dalam aksi unjuk rasanya itu, para peserta program trasmigrasi di Desa Pelabai mengaku terancam kelaparan karena tidak memiliki sumber penghasilan.

Sementara lahan usaha berupa ladan dan kebun serta jaminan hidup tambahan berupa beras dan bahan pangan lainnya yang dijanjikan Pemkab Lebong saat itu belum direalisasikan.



BACA JUGA:Pasca Pencoblosan, RSKJ Belum Terima Caleg Stres, Tetap Siapkan 100 Kamar

Atas kondisi itu, para warga transmigrasi di Desa Pelabai sempat sempat meminta Pemerintah Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat memberikan bantuan cadangan pangan.

Namun pada akhirnya karena tidak kunjung mendapat perhatian dari Pemkab Lebong, sebagian bertahan dengan kondisi yang ada. Sebagian lainnya diduga pulang ke kampung halamannya. 

Untuk diketahui, transmigrasi merupakan sebuah program pemerintah yang sejatinya telah hadir sejak zaman kolonial.

Tujuan dimulai program transmigrasi adalah pemindahan dan penyebaran penduduk dengan maksud untuk dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan serta menjadi pusat pengembangan wilayah baru. 

Hal ini dapat terwujud dengan memanfaatkan secara maksimal sumberdaya alam dan manusia dari daerah baru tersebut dan meningkatkan kesatuan dan persatuan bangsa dari program terpadu dan lintas sektoral. (*)

 

Kategori :