Khusus sawah di sini dikelola oleh 8 kelompok tani. Kami agendanya akan melakukan 4 kali pemupukan dalam 110 hari hingga panen tiba,” jelas Heriyadi.
Di tempat terpisah Julian (57) petani sawah di kawasan Sungai Hitam, Beringin Raya, Kec. Muara Bangkahulu, Kota Bengkulu menjelaskan pihaknya sudah mengusulkan benih bantuan.
Tapi sampai sekarang mereka belum mendapatkannya.
Kemudian Julian menambahkan juga pihanya sudah tak mau berharap lagi.
BACA JUGA:Partisipasi Pemilih Capai 88 Persen, Ini Jumlah Warga Bengkulu Utara Tak Salurkan Hak Pilih
Pasalnya mereka sudah melaksanakn proses tanam dan hampir selesai, Julian mengatakan mereka menyemai bibit yang mereka beli sendiri.
“Kami sampai detik ini tak menerima bantuan bibit benih dari pemerintah, jadi kami mengelolah secara mandiri,” ujar Julian.
Kemudian Julian julian juga menambahkan bahwa pihaknya sudah mengajukan bantuan benih padi ke penyuluh.
Selanjutnya penyuluh mengajukan ke Dinas Pertanian Kota Bengkulu.
BACA JUGA:Lapak Pasar Inpres Belum Ditempati, Ternyata Ini Alasannya!
Walau prosesnya sudah sistematis namun untuk hasilnya masih nihil.
“Proses pengajuan sudah kami ikuti namun sampai sekarang tidak ada turun,” jelas Julian.