Pilkada Seluma, Bupati dan Mantan Ketua DPRD Ambil Formulir Penjaringan PAN

DAFTAR : Sekjen PPP Provinsi Bengkulu, Riki Supriadi saat mengambil formulir pendaftaran penjaringan pilkada seluma.--

BACA JUGA:Raden Adnan Serius Maju Pilkada Benteng Jalur Independen, Datangi KPU, Tanyakan Syarat Pendaftaran

"Sebagai calon wabup tidak masalah, jika terpilih maka kita bisa melakukan peningkatan pengawasan melekat baik kepada OPD hingga Desa. Karena saat ini fungsi tersebut tidak berjalan di Pemkab Seluma, sehingga banyak terjadi permasalahan,"tegas Tenno.

Terpisah, Ketua KPU Seluma, Henri Arianda mengatakan bahwa sesuai lampiran peraturan komisi pemilihan umum nomor 2 tahun 2024 tentang tahapan dan jadwal pemilihan gubernur dan wakil gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota 2024. 

Jadwal dari pendaftaran pasangan calon dimulai sejak 27 Agustus 2024 hingga 29 Agustus 2024. 

Lalu dilanjutkan penelitian persyaratan pasangan calon sejak 27 Agustus 2024 hingga 21 September 2024 dan dilanjutkan dengan penetapan pasangan calon pada 22 September 2024.

BACA JUGA:Mantan Ketua DPRD Seluma Putuskan Maju Pilkada Seluma, Ini Sosoknya!

Kemudian masa kampanye pasangan calon akan berlangsung pada 25 September 2024 hingga 23 November 2024.

Dan pelaksanaan pemungutan suara berlangsung pada 27 November 2024 yang langsung dilanjutkan dengan penghitungan dan rekapitulasi surat suara hingga 16 Desember 2024.

Pilkada serentak tahun ini akan diselenggarakan di 514 Kabupaten/Kota dan 38 Provinsi di Indonesia. 

"Jadi bagi calon atau pengusungnya yang ingin berkontestasi pada Pilkada Seluma mendatang, segera catat tanggalnya agar tidak tertinggal informasi dan mengetahui kapan setiap proses tahapan berjalan,"tutup Henri. 

BACA JUGA:Pilkada Seluma 2024, Golkar Punya Jagoan Sendiri, Ini Namanya

Menanggapi Pilkada Seluma, pengamat politik yang juga sebagai Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FISIP UNIB, Dr. Mas Agus Firmansyah, M.Si mengatakan bahwa semua tokoh tentunya berpeluang dan boleh untuk bersaing di Pilkada Seluma.

Namun sebaiknya tetap perhatikan beberapa hal sebelum akhirnya memutuskan maju agar tidak salah langkah.

Karena saat ini petahana tentunya memiliki peluang yang lebih besar dalam Pilkada mendatang, karena menguasai birokrasi bahkan hampir setengah kemenangan biasanya sudah dipegang oleh petahana saat maju kembali karena memiliki kuasa.

Namun jika ada tokoh potensial yang ingin maju, tentunya harus memiliki "Modal" yang cukup untuk mengalahkan petahana.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan