Penantian 32 Tahun Spanyol, Prancis Seakan Kena Prank, Gagal Emas Sepak Bola Olimpiade

SPANYOL: Tim muda Spanyol akhirnya juara Sepak Bola Olimpiade Paris 2024--Tangkapan layar FIFA.Koranrb.Id

Di menit 23, Lopez berhasil mencetak gol kedua bagi Spanyol. Bintang Barcelona tersebut berhasil memanfaatkan bola muntah untuk mencetak gol keenamnya di turnamen. 

Di menit ke 28, giliran Baena sukses mencetak gol melalui tendangan bebas yang luar biasa. Skor 3-1 bertahan hingga berakhirnya babak pertama.

Memasuki babak kedua, Tim asuhan Thierry Henry berjuang ekstra keras berupaya menyamakan kedudukan. Di menit ke 79, Maghnes Akliouche sukses mengalihkan tendangan bebas Michael Olise ke dalam gawang dan berhasil memperkecil kekalahan. 

BACA JUGA:Olimpade Paris 2024: Rizki Juniansyah Bikin Rekor, Indonesia Samai Capaian Emas Barcelona

BACA JUGA:Update 10 Agustus 2024 Klasemen Olimpiade Paris: Indonesia Bisa Tambah 1 Medali Terakhir

Disaat pertandingan akan berakhir, justru drama baru dimulai. Di menit ke 90+3,  Arnaud Kalimuendo dijatuhkan di kotak penalti. Wasit pun memutuskan pinalti buat Parncis. 

Jean-Philippe Mateta yang dipercaya mengambil tendangan pinalti, sukses menyamakan kedudukan menjadi 3-3 dan memaksa pertandingan berlanjut hingga babak tambahan waktu. 

Mental juara Spanyol berbicara, hingga membuat Prancis seolah kena prank. Aktornya adalah Camello. Dua golnya di menit ke 100 dan 120+1 menyudahi perlawanan Prancis, dengan skor akhir 5-3. 

Di cabang sepakbola pria Olimpiade Paris 2024, Prancis harus puas mendapatkan medali perak. Sedangkan perunggu diraih Maroko, setelah sukses membungkam Mesir dengan skor telak 6-0 di perebutan peringkat ketiga. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan