9 Guru Korban Oknum Kepsek, Bayar DP Rp135 Juta Untuk Lulus PPPK 2024

PPPK : Ratusan PPPK guru Bengkulu Selatan dalam suatu kegiatan di Dikbud Bengkulu Selatan belum lama ini.--Foto: Rio Agustian. Koranrb.Id

Korban tersebut diceritakan saksi, menyetorkan uang Rp40 juta saat seleksi PPPK guru 2 tahun lalu. Namun saat ditagih janji lulus PPPK, oknum tersebut selalu meminta korban bersabar. 

BACA JUGA:Petugas Jukir dan Keluarga Dijamin BPJS Ketenagakerjaan

BACA JUGA:DP 25 Juta Syarat Lulus PPPK Guru, Honorer Diingatkan Jangan Mudah Percaya

Padahal seleksi PPPK guru Bengkulu Selatan telah berlalu pada tahun 2023 lalu. Dan tahun 2024 ini belum dapat dipastikan apakah Bengkulu Selatan mendapat kuota penerimaan PPPK guru.

“Ada yang masih menunggu uang yang disetor itu kembali. Besarnya ada yang Rp40 juta,” ungkapnya.

Masih menurut pengakuan saksi ini, ia mendengarkan langsung korban bercerita, uang yang disetorkan kepada oknum tersebut adalah uang hasil meminjam dari bank melalui KUR Rp50 juta. Uang disetorkan kepada oknum sebesar Rp40 juta.

“Korban ini salah satu guru honorer dibawah naungan Dinas Dikbud Bengkulu Selatan,” imbuhnya.

Sumber ini berani membeberkan dan menjamin informasi ini benar-benar ada, dan tujuannya agar tidak ada korban lagi soal perekrutan PPPK guru ataupun lainnya. 

Sebab sudah banyak korban yang mengaku telah menyetorkan uang kepada oknum dan dijanjikan lolos PPPK guru. “Kita sama-sama mencegah dan mudah-mudahan ini terungkap,” pungkasnya.

Menurut informasi resmi dari BKPSDM Kabupaten Bengkulu Selatan, perekrutan PPPK guru tahun 2024 belum keluar. Sebab dari usulan 397 orang PPPK belum ada yang diakomodir oleh pihak KemenpanRB.

Kepala BKPSDM Bengkulu Selatan Abdul Karim kembali menegaskan sampai saat ini pihaknya belum menerima informasi pasti soal penerimaan PPPK.

“Belum tahu, belum ada informasi lagi (seleksi PPPK),” ujar Abdul.

Yang ada saat ini adalah Bengkulu Selatan baru saja menerima 60 kuota formasi tes CPNS tahun 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan