Sebegitu Pentingkah Uji Kompetensi Bagi Wartawan? Berikut Ini Ulasannya

UJI KOMPETISI: UKW yang dilaksanakan PWI Provinsi Bengkulu kerja sama Dewan Pers di Hotel Mercure Bengkulu beberapa waktu lalu.--Foto: Arie Saputra.Koranrb.Id

Kredibilitas adalah modal utama bagi seorang jurnalis. Publik harus yakin bahwa berita yang disampaikan adalah benar, terpercaya, dan bebas dari kepentingan pribadi maupun kelompok.

Dengan adanya sertifikasi melalui UKW\, masyarakat bisa lebih yakin bahwa seorang jurnalis yang telah lulus uji tersebut memiliki kompetensi yang sesuai dan dapat dipercaya.

Dalam menghadapi tantangan era disinformasi, hoaks, dan berita palsu, kepercayaan publik terhadap media konvensional sering kali diuji.

Oleh karena itu, adanya UKW sangat penting dalam memperkuat kredibilitas jurnalis dan media tempat mereka bekerja. Jurnalis yang sudah bersertifikasi dianggap memiliki kualitas lebih baik dalam menyaring, mengolah, dan menyampaikan informasi secara benar.

3. Menghindari Jurnalisme Sensasional

Fenomena jurnalisme sensasional, di mana berita lebih mengutamakan aspek emosional dan sensasi dibandingkan kebenaran, sering kali muncul di era digital ini. 

Dari UKW ini lah salah satu langkah mencegah jurnalis terjebak dalam praktik-praktik di luar koridor jurnalis professional, tentu dengan menekankan pentingnya kode etik dan standar profesi yang tinggi.

Jurnalisme sensasional tidak hanya menurunkan kualitas berita, tetapi juga merusak citra jurnalis secara keseluruhan. 

Dengan adanya sertifikasi melalui UKW, jurnalis diharapkan bisa lebih profesional dan bertanggung jawab dalam menyampaikan berita yang berkualitas, bukan hanya untuk menarik perhatian pembaca.

4. Pengembangan Karier Jurnalis

Sertifikasi melalui UKW juga penting untuk pengembangan karier seorang jurnalis. Banyak perusahaan media yang menjadikan UKW sebagai salah satu syarat untuk naik jabatan atau mendapatkan posisi yang lebih tinggi. 

Hasil UKW berfungsi sebagai bukti bahwa jurnalis tersebut memiliki kompetensi yang memadai dan siap untuk menjalankan tugas-tugas dengan tingkat tanggung jawab yang lebih besar.

Jurnalis yang lulus UKW di tingkat tertentu, seperti Muda, Madya, dan Utama dapat menapaki jenjang karier dengan lebih baik. Karena UKW ini menjadi salah satu acuan yang mengukur sejauh mana seorang jurnalis telah berkembang dalam menjalankan tugas jurnalistiknya.

BACA JUGA:Ribuan Pelajar Belum Rekam KTP Elektronik Padahal Sudah Memenuhi Syarat Usia Wajib KTP

BACA JUGA:Pembagian Seragam Sekolah Gratis, Dinas Dikbud Tunggu Data Penerima Bantuan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan