118 Peserta Tes CPNS Pemprov Bengkulu Gugur Tahapan SKD

REGISTRASI: Peserta tes CPNS melapor ke pantia untuk registrasi sebelum tes SKD dimulai. Mereka melewati skrining wajah, untuk memastikan benar-benar merupakan peserta tes CPNS.--ABDI/RB

BACA JUGA:Bisa Capai Usia 80 Tahun! Berikut 5 Fakta Unik Kakatua Merah Muda

Niko menambahkan, untuk pelaksanaan tes selanjutnya pada Minggu 27 Oktober 2024 yang akan dibagi sebanyak 4 sesi yang dimulai dari pukul 08.00 WIB hingga malam hari. 

Dengan 1 sesinya juga diikuti oleh 400 peserta tes SKD.

Maka dari itu total keseluruhan pelaksanaan tes SKD ini dibagi sebanyak 5 sesi.

Dengan total seharusnya peserta yang hadir seluruhnya 1950 orang.

BACA JUGA:Malam Ini! Debat Perdana Pilwakot Bengkulu 2024, Undangan Wajib Taati 8 Peraturan Ini Agar Tidak Menyesal

“Kalau total seluruhnya yang tes di Bengkulu ini sebanyak 1950 orang peserta, sedangkan sisah nya lagi melaksanakan tes di berbagai titik tes SKD yang ada di Indonesia,” ujarnya.

Dijelaskan Niko, untuk seluruh peserta tes CPNS Mukomuko ada sebanyak 3.014 pelamar.

Yang dipersilakan melaksanakan tes di 28 titik di Indonesia.

Sehingga peserta yang berasal dari luar provinsi ataupun luar pulau bisa tes dilokasi terdekat karena pelaksanaan tes menggunakan sistem online.

BACA JUGA:Hidup di Indonesia! Berikut 5 Burung Dara Buah dari Genus Ptilinopus

Jadi tidak perlu khawatir, hanya saja peserta harus melihat akun masing-masing dan jangan sampai telat mengikuti tes di lokasi yang dipilih.

“Tentunya pelamar yang sudah dinyatakan lulus administrasi yang mengikuti tes SKD di 28 titik lokasi yang berada di luar Kabupaten Mukomuko.

Dimana Lokasi SKD tersebut  juga sesuai dengan pentunjuk dari Panitias Seleksi Nasional (Panselnas) dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN),”ujarnya.

Dikatakan Niko, tes SKD menggunakan metode berbasis Computer Assisted Test (CAT-Red) guna mengantisipasi kecurangan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan