Gaji, Tunjangan PPPK 2024 Kurang Rp57 Miliar

BERBARIS: PPPK petugas Damkar Kota Bengkulu sedang melakukan kegiatan apel beberapa waktu lalu. ALVIN/RB--

KORANRB.ID – Gaji beserta tunjangan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 ini kurang Rp57 miliar, dari total kebutuhan Rp73 miliar untuk satu tahun penuh.

Hal ini diketahui dari kajian yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, tentang penurunan jumlah anggaran Dana Alokasi Umum (DAU) gaji PPPK 2024, yang hanya sebesar Rp 16 miliar.

BACA JUGA:Cegah Polemik PPDB, Gubernur: Lakukan Rapat Teknis

Untuk itu, Pemkot Bengkulu telah berkoordinasi dengan Kementrian Keuangan RI, terkait kekurangan DAU gaji PPPK sebesar Rp 57 miliar. 

Kepala Bidang (Kabid) Anggaran Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bengkulu, Toharudin, ST menjelaskan saat ini sedang menunggu tindak lanjut dari pusat, seperti apa petunjuk untuk mengatasi kekurangan anggaran DAU gaji PPPK Kota Bengkulu 2024 ini.

BACA JUGA:Pasca Operasi Nataru, Personel Polda Diberi Dukungan Psikososial

“Kita masih menunggu dari pusat, apakah ini akan ditambah anggarannya atau bagaimana, itu kita masih menunggu keputusannya,” sebut Toharudin.

Toharudin membeberkan, ada kekurangan Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) DAU gaji PPPK 2024 dibanding 2023 lalu. Bahkan selisih dari kekurangan TKD DAU gaji PPPK tahun 2024 mencapai Rp 65 miliar.

BACA JUGA:Pembukaan CF XXII HUT Ke-48 SMAN 5 Sukses, Gubernur: Unggul dan Kaya Prestasi

“Tahun 2023 kita dapat alokasi Rp81 miliar, tetapi di tahun 2024, kita dapat alokasi Rp16 miliar, jadi turun sekitar Rp65 miliar,” ucap Toharudin. 

Sedangkan untuk kebutuhan gaji PPPK beserta tunjangannya 2024 mencapai Rp73 miliar. Ini merupakan kebutuhan satu tahun yang sudah dianggarkan secara penuh oleh Pemkot Bengkulu.

BACA JUGA:Tahun Politik, Realisasi Anggaran Dipercepat, 8 Proyek Dilelang Dini Rp96 Miliar

“Kita anggarkan penuh tahun 2024, karena kebutuhan gaji dan tunjangan PPPK tahun 2024 mencapai Rp73 miliar,” terang Toharudin.

Dengan kebutuhan Rp73 miliar, Pemkot setidaknya membutuhkan sekitar Rp57 miliar agar bisa melakukan penggajian satu tahun penuh.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan