122 Ribu Lebih CJH Sudah Lunas, Catat Jadwal Pelunasan Biaya Haji
Sebanyak 122 ribu lebih CJH sudah lunas, catat pelunasan biaya haji --bella/rb
Di tingkat provinsi, Jawa Barat menjadi provinsi dengan pelunasan paling banyak yaitu sebesar 20.675 orang.
Disusul kemudian provinsi Jawa Timur sebanyak 17.900 orang.
Lalu provinsi Jawa Tengah sebanyak 15.848 orang.
BACA JUGA:30 Pelamar Rebut 15 Kursi Pendamping Haji Daerah, Ini Tahapan Tesnya
BACA JUGA:CJH Dapat Living Cost Rp3 Juta, Diberikan Saat Masuk Asrama Haji
Sementara itu Kalimantan Utara dan NTT menjadi provinsi dengan pelunasan paling kecil, masing-masing sebanyak 259 orang.
Juri bicara Kemenag Anna Hasbie mengatakan, secara day to day jumlah pelunasan biaya haji terus mengalami peningkatan.
Ini seiring dengan semakin banyaknya jumlah CJH porsi pemberangkatan tahun ini, yang sudah lakukan cek kesehatan.
Data Kemenag mengatakan tidak kurang dari 168 ribu CJH sudah lakukan pemeriksaan kesehatan.
BACA JUGA:Sempat Memanas, Politisi Demokrat Dan PAN Sepakat Damai
BACA JUGA:Deadline Kurang 2 Minggu, 3 Daerah ini Masih Nihil Pelunasan Haji
"Mulai tahun ini, memenuhi syarat Istitha'ah Kesehatan menjadi salah satu persyaratan bagi jemaah yang masuk alokasi kuota keberangkatan untuk melunasi Bipih," jelasnya.
Dari data tersebut, memang belum 100 persen CJH berhak lunas melakukan tes kesehatan.
Bagi yang belum melakukan tes kesehatan, dihimbau untuk segera melakukan tes kesehatan. Apalagi batas akhir pelunasan tahap pertama semakin dekat.
Kemenag menetapkan batasan pelunasan Bipih tahap pertama adalah 12 Februari.