Pascalongsor, Jalan di Kepahiang Nyaris Putus
PUTUS: Jalan penghubung antar Desa Karang Indah - Nanti Agung Kabupaten Kepahiang nyaris putus pascalongsor.--HERU/RB
BACA JUGA:ASN Pemprov Diberi Dispensasi WFH 2 Hari
"Kita telah mendapatkan laporan langsung ke lokasi melakukan pendataan dan evakuasi rumah terdampak bencana," ujar Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kepahiang, Minggu 14 April 2024.
Selepas Hari Raya Idul Fitri 1445, sebagian wilayah Kabupaten Kepahiang telah dikepung bencana alam hidrometeorologi.
Terparah hingga menjadi perhatian luas adalah, kembali terendamnya jembatan konak hingga menganggu akses jalan lintas Kepahiang - Pagaralam (Sumsel).
Diketahui, BPBD Kabupaten Kepahiang telah memetakan 62 titik wilayah di Kabupaten Kepahiang rawan terhadap bencana alam. Sebarannya adalah sebagai berikut:
BACA JUGA:Hasil TBS Sawit Petani di Bengkulu Selatan Terbilang Rendah Hanya 14 Ton Per Hektare Dalam Setahun
Kecamatan Kepahiang di Desa Kampung Bogor, Dasa Tebat Monok, Desa Kelobak, Desa Weskust, Kelurahan Pasar Kepahiang, Kelurahan Pensiunan, Kelurahan Pasar Ujung (Sidodadi), Kelurahan Padang Lekat, Kelurahan Dusun Kepahiang, Desa Karang Anyar, Desa Pelangkian, Desa Kelobak, Desa Pagar Gunung dan Desa Bogor Baru.
Kecamatan Bermani Ilir, Cinta Mandi, Desa Talang Pito, Desa Batu Belarik, Desa Embong Sido, Desa Talang Sawah dan Kelurahan Keban Agung.
Lalu, Kecamatan Muara Kemumu ada di, Desa Batu Bandung, Desa Renah Kurung, Desa Batu Kalung dan Desa Sosokan Baru.
Kecamatan Seberang Musi di Talang Babatan, Desa Air Pesi, Desa Lubuk Sahung, Desa Taba Padang, Desa Cirebon Baru dan Desa Air Selimang. Kecamatan Tebat Karai ada di, Desa Talang Karet Desa Tertik Desa Nanti Agung, Desa Tapak Gedung, Desa Karang Tengah dan Kelurahan Tebat Karai.
BACA JUGA:Objek Wisata Rejang Lebong Banjir Pengunjung, Destinasi Wisata Terfavorit di Provinsi Bengkulu
Kemudian, Kecamatan Kabawetan ada di Desa Pematang Donok, Kelurahan Tangsi Baru, Desa Barat Wetan, Desa Babakan Bogor, Desa Tugu Rejo, Desa Tangsi Duren, Desa Mekar Sari, Desa Suka Sari, Desa Bandung Baru dan Desa Bandung Jaya.
Kecamatan Ujan Mas, Desa Daspeta, Desa Pungguk Beringang, Desa Ujan Mas Bawah, Kelurahan Ujan Mas Atas, Desa Suro Lembak, Desa Tanjung Alam, Desa Air Hitam, Desa Suro Bali, Desa Cugung Lalang dan Desa Bumi Sari Kecamatan Merigi.
Desa Pulo Geto, Desa Batu Ampar, Desa Pulo Geto Baru, Desa Bukit Barisan, Kelurahan Durian Depun dan Desa Lubuk Penyamun.