DPRD Bengkulu Utara Dorong Penambahan Kuota Haji
DPRD Bengkulu Utara dorong penambahan kuota haji --shandy/rb
KORANRB.ID - Jemaah Haji Bengkulu Utara saat ini sudah berada di Madinah untuk melaksanakan ibadah haji.
Anggota DPRD Bengkulu Utara Febri Yurdiman ikut melepas jamaah haji asal Bengkulu Utara untuk berangkat ke Tanah Suci dari kediaman Dinas Bupati Bengkulu Utara.
Ia mengucapkan selamat bagi 208 masyarakat Bengkulu Utara yang tahun ini menjadi tamu Allah SWT.
Ia meyakini jika ibadah haji bukan hanya membutuhkan kecukupan materi ataupun fisik, namun yang terpenting adalah adanya undangan Allah SWT untuk datang ke Tanah Suci.
BACA JUGA:DPRD Bengkulu Utara Minta Rekomendasi dan Catatan jadi Prioritas Pemda
BACA JUGA:Soroti Kasus Kekerasan Anak, DPRD Bengkulu Utara Siapkan Anggaran Tambahan
“Maka kita wajib bersyukur keluarga kita tahun ini bisa kembali melaksanakan ibadah haji, memenuhi undangan Allah,” terangnya.
Bahkan ia melihat kejadian Pandemi Covid-19 lalu dimana meskipun sudah mendaftar dan mendapatkan jadwal keberangkatan. Namun jemaah tidak bisa berangkat menunaikan ibadah haji lantaran adanya wabah Pandemi.
Sehingga ia menganggap sudah selayaknya syukur adalah bagian dari ketaatan umat Islam kepada Allah SWT yang dikedepankan pada seluruh jemaah.
BACA JUGA:DPRD Bengkulu Utara Minta Perluasan Program Bibit Sayuran Gratis untuk Masyarakat
BACA JUGA:DPRD Bengkulu Utara Bahas Perda tentang Disabilitas dan PengembanganBACA JUGA:Tingkatkan Kesejahteraan, Ini Dilakukan DPRD Bengkulu Utara Perjuangkan Guru Non ASN Menjadi PPPK
Bahkan antrean keberangkat haji di Bengkulu Utara saat ini sudah mencapai 20 tahun ke depan dengan asumsi kuota 208 jamaah setiap tahunnya.
“Ini menandakan kesadaran dan kerinduan masyarakat Bengkulu Utara untuk beribadah haji sangat besar,” katanya.
BACA JUGA:APBD Terlambat, DPRD Bengkulu Utara Minta Percepatan Pembangunan Infrastruktur