Tapir yang Hebohkan Warga Kepahiang, Dibawa BKSDA Bengkulu
TAPIR: Tapir yang masuk Pasar Kepahiang berhasil dievakuasi --
KEPAHIANG, KORANRB.ID - Seekor hewan langka tapir yang telah membuat geger Kabupaten Kepahiang, Minggu 28 Juli 2024 telah berhasil dievakuasi.
Aparat keamanan bersama warga, akhirnya berhasil menangkap tapir yang terjebak di dapur warga, Senin 29 Juli 2024 dinihari.
Saat evakuasi, ikut serta tim kesehatan hewan yang terlebih dahulu membius tapir tersebut hingga kemudian diikat dan dibawa menggunakan mobil bak terbuka.
Dari sini, tapir yang telah membuat geger warga tersebut dibawa tim BKSDA Bengkulu.
BACA JUGA:7 Cara Memulai Usaha Bengkel Motor, Salah Satunya Cari Montir yang Handal
BACA JUGA:Nasi Bisa Meningkatkan Gula Darah, Coba Ganti Dengan Ini
Kapolsek Kepahiang Iptu Dwi Adi Putra saat dikonfirmasi membenarkan perihal telah dievakuasinya tapir, yang telah masuk ke pemukiman warga tersebut.
Dijelaskan, tim BKSDA Provinsi Bengkulu telah membawa tapir tersebut. "Tapir telah dievakuasi tim BKSDA Provinsi Bengkulu," jelas Kapolsek.
Sebelumnya, warga menemukan seekor hewan langka, tapir masuk ke dalam salah satu toko emas yang ada di kawasan Pasar Kepahiang tepat di seberang pos polisi sekira pukul 20.30 WIB.
Oleh salah satu warga, hewan langka tapir tersebut sempat terekam kamera berada di dapur warga.
BACA JUGA:Arab Saudi Cuma Peringkat 6, Ini 10 Negara Jumlah Masjid Terbanyak di Dunia
BACA JUGA:Menilik Quagga! Berikut 6 Fakta Unik Jenis Zebra Punah yang Coba Dihidupkan Kembali
Tak ayal, warga kemudian memadati areal Ruko dan membuat macet arus lalu lintas. Untuk diketahui, tapir adalah salah satu hewan yang dilindungi di Indonesia.
Tapir juga tergolong satwa yang pemalu, jika ada hewan ataupun manusia maka mereka akan bersembunyi di semak-semak.